Strategi PT Sarinah Angkat Jenama Lokal Indonesia di Malaysia

Sarinah Corner di Malaysia akan dibuka tahun ini.

Strategi PT Sarinah Angkat Jenama Lokal Indonesia di Malaysia
Salah satu sudut Sarinah dalam wajah baru yang menjual berbagai produk lokal Indonesia. (dok. Sarinah)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - PT Sarinah kini sedang mempersiapkan Sarinah Corner di Malaysia. Rencananya perusahaan BUMN yang bergerak di bidang ritel itu akan membuka gerai pada tahun ini.

Melansir Antara pada Selasa (18/4), Direktur Utama Sarinah Fetty Kwartati mengatakan pembukaan gerai di Malaysia menjadi strategi agar jemana Indonesia dapat go international.

"Sarinah Corner yang pertama akan dibuka di Malaysia, kemudian nanti ada beberapa negara Asia lainnya seperti Hong Kong, bahkan harapannya bisa sampai ke Belanda dan Jerman," ujar Fetty.

Dia menambahkan, saat ini persiapan Sarinah Corner di Malaysia masih berjalan. Ke depannya, Sarinah Corner akan diperluas hingga ke negara-negara Asia. Selanjutnya, akan disiapkan di negara-negara Eropa dan negara-negara lainnya di dunia.

Kolaborasi dengan Dufry International AG

Pembukaan Sarinah Corner menjadi bagian dari kerja sama antara Sarinah dengan Dufry International AG, perusahaan global travel retail. Kolaborasi ini memungkinkan Sarinah dan Dufry membuat gerai bebas bea (duty free) di Indonesia, baik di kota maupun bandara.

Tak hanya itu, Sarinah pun dapat membuka Sarinah Corner di toko-toko Dufry lainnya di seluruh dunia. Fetty berharap kerja sama ini membuka pintu bagi banyak jenama lokal untuk bisa go international.

Sebelumnya, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengatakan, kehadiran gerai bebas bea Sarinah Duty Free, memiliki misi untuk dapat menembus ke pasar global. Menurutnya, kerja sama ini pun menjadi buah dari penjajakan kerja sama yang dimulai sekitar dua atau tiga tahun lalu.

Berbagai produk-produk buatan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dalam negeri akan mejeng di gerai Sarinah Duty Free sehingga lebih dikenal luas. Berbagai produk Indonesia berkualitas tinggi dari UMKM yang disejajarkan dengan jenama-jenama internasional. 

Erick mengatakan, ke depannya akan mendorong agar Sarinah dapat memperluas jangkauan jenama lokal melalui Sarinah Duty Free di dalam negeri hingga ke mancanegara, termasuk 75 negara yang menjadi wilayah operasional Dufry International AG.

Related Topics

SarinahUMKM

Magazine

SEE MORE>
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024
The Big Bet
Edisi Mei 2024
Chronicle of Greatness
Edisi April 2024

Most Popular

Mega Insurance dan MSIG Indonesia Kolaborasi Luncurkan M-Assist
Siapa Pemilik Grab? Perusahaan Jasa Transportasi Terbesar
Harga Saham GoTo Group (GOTO) Hari Ini, 22 November 2024
Booming Chip Dorong Pertumbuhan Ekonomi Singapura
Pimpinan G20 Sepakat Kerja Sama Pajaki Kelompok Super Kaya
Dorong Bisnis, Starbucks Jajaki Kemitraan Strategis di Cina