Daftar Serial dan Film Netflix Paling Banyak Ditonton

Netflix punya 200 juta pelanggan, mengungguli pesaing.

Daftar Serial dan Film Netflix Paling Banyak Ditonton
sitthiphong/Shutterstock
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Netflix kembali membeberkan daftar film dan serial TV terlaris yang ditayangkan pada platform streamingnya.  Co-CEO Netflix Ted Sarandos menyampaikannya saat berbicara di atas panggung Vox Media's Code Conference di Beverly Hills, California, Sarandos pada Senin (27/9).

Mengutip Fortune.com, Sarandos mengatakan pemeringkatan tersebut didasarkan pada jumlah akun yang menontonnya dalam 28 hari pertama di platform streaming, serta berapa lama mereka menonton dalam rentang waktu tersebut.

Jumlah pemirsa dalam seluruh tayangan di daftar tersebut juga terbilang mengejutkan untuk sebuah perusahaan yang selama ini merahasiakan datanya kepada publik. Tetapi Sarandos mengatakan Netflix "berusaha untuk lebih transparan" dengan metrik internalnya. Tujuannya adalah memberikan ide yang lebih baik tentang sejauh mana ia mendorong "zeitgeist" budaya, entah itu kepada para talenta Hollywood maupun pasar yang lebih luas.

Meskipun persaingan layanan streaming meningkat dengan hadirnya perusahaan streaming seperti Disney, Apple, HBO, dan Amazon, Sarandos mengatakan Netflix tetap mempertahankan keunggulan dengan lebih dari 200 juta pelanggannya. Dia juga mencatat bahwa streaming secara luas dengan cepat merebut pangsa pasar dari siaran tradisional dan TV kabel dalam apa yang dia gambarkan sebagai “perubahan besar.”

"Di AS tempat kami paling banyak ditembus, 25 persen dari waktu Anda menonton TV, Anda menonton streaming—dan 25 persen dari waktu itu, Anda menonton Netflix,” kata Sarandos. “Ini adalah perubahan besar. Anda dapat melihat betapa sulitnya sekarang bagi penyiar untuk menemukan audiens di jaringan mereka, dan betapa sulitnya bagi siapa pun untuk membobol zeitgeist."

Berikut daftar serial TV dan film Netflix terlaris berdasarkan data perusahaan:

Film

Netflix's most popular series and films by the number of accounts that watched

Dalam daftar sinema, film thriller aksi Extraction meraih penghargaan tertinggi, dengan peringkat pertama sebagai yang paling banyak ditonton berdasarkan jumlah akun (99 juta) selama empat pekan pertama dirilis di platform streaming.

Setelah Extraction, Bird Box (89 juta penonton), Spenser Confidential (85 juta penonton), 6 Underground (83 juta penonton), dan Murder Mystery (83 juta penonton) menarik akun terbanyak di Netflix. 

Sementara dari durasi tonton, Bird Box menempati urutan pertama, disusul oleh Extraction (231 juta jam), The Irishman (215 juta jam), The Kissing Booth 2 (209 juta jam), dan 6 Underground (205 juta jam).

Serial TV

Netflix's most popular series and films by the number of hours viewed.

Berdasarkan jumlah penonton, serial TV terlaris diduduki oleh drama produksi Shonda Rhimes berjudul Brdigerton. Musim pertama tayangan tersebut ditonton 82 juta akun dalam sebulan pertama setelah dirilis (untuk rentang waktu setidaknya 2 menit).

Setelah Bridgerton, berturut-turut dalam daftar tersebut adalah bagian pertama dari Lupin (76 juta penonton), musim pertama The Witcher (76 juta penonton), musim pertama Sex/Life (67 juta penonton), dan musim ketiga Stranger Things (67 juta penonton).

Sedangkan berdasarkan jam tayang, Bridgerton juga menempati posisi pertama dengan total durasi tonton mencapai 625 juta jam, disusul bagian 4 Money Heist (619 juta jam), musim ke-3 Stranger Things (582 juta jam), musim ke-1 The Witcher (541 juta jam), dan musim ke-2 dari 13 Reasons Why (496 juta jam).

Related Topics

NetflixFilmSerial TV

Magazine

SEE MORE>
Investor's Guide 2025
Edisi Januari 2025
Change the World 2024
Edisi Desember 2024
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024

IDN Channels

Most Popular

Israel Serang Gaza Usai Sepakat Gencatan Senjata, 101 Warga Tewas
Mengapa Nilai Tukar Rupiah Bisa Naik dan Turun? Ini Penyebabnya
Cara Menghitung Dana Pensiun Karyawan Swasta, Ini Simulasinya
Konsekuensi Denda Jika Telat Bayar Cicilan KPR, Bisa Disita
Investor Asing Hengkang dari Pasar Obligasi Asia pada Desember 2024
Cara Mengurus Sertifikat Tanah Hilang, Biaya, dan Prosedurnya