Daftar YouTuber Indonesia dengan Estimasi Penghasilan Tertinggi

Frost Diamond memiliki penghasilan terbesar.

Daftar YouTuber Indonesia dengan Estimasi Penghasilan Tertinggi
Deddy Corbuzier dalam program Youtube 'Close The Door'. (Tangkapan layar)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - YouTuber jadi profesi yang memikat banyak orang saat ini. Sebabnya jelas: penghasilan para pemilik channel ditaksir mencapai miliaran rupiah per bulan. Hal tersebut setidaknya tergambar dari data estimasi penghasilan YouTuber Indonesia dalam situs pemantau statistik Social Blade.

Berikut ini 5 dari 15 YouTuber dengan perkiraan penghasilan tertinggi berdasarkan penelusuran Fortune Indonesia dalam situs tersebut:

  • Frost Diamond: US$75.000–US$1,2 juta per bulan

Frost Diamond adalah seorang YouTuber yang menghadirkan konten permainan kepada pengikutnya. Dengan jumlah pelanggan mencapai 28,4 juta, Frost Diamond diperkirakan meraup pendapatan US$77.000 hingga US$1,2 juta per bulan, setara dengan Rp1,14 miliar hingga Rp17,82 miliar. Hal ini menjadikannya sebagai YouTuber Indonesia dengan penghasilan terbesar.

  • Jess No Limit: US$33,7 ribu - US$539,4 ribu per bulan

Jess No Limit sering membagikan konten gaming kepada pengikutnya. Dengan jumlah pelanggan mencapai 27,9 juta, dia diperkirakan meraup pendapatan sekitar US$28,1 ribu hingga US$449,8 ribu per bulan atau setara dengan Rp417,49 juta hingga Rp6,68 miliar.

  • Deddy Corbuzier: US$15,3 ribu–US$224,4 ribu per bulan

Deddy Corbuzier adalah seorang mantan pesulap. Dia sering membahas berbagai isu dalam acara bincang-bincang di kanalnya. Dengan jumlah pelanggan 20,5 juta, Deddy diperkirakan meraup pendapatan dalam rentang US$15,1 ribu hingga US$242 ribu per bulan atau setara dengan Rp224 juta hingga Rp3,59 miliar.

  • Rans Entertainment: US$14,3 ribu–US$228,9 ribu per bulan

Rans Entertainment adalah kanal milik pasangan selebriti Raffi Ahmad dan Nagita Slavina dengan 25,2 juta pelanggan. Kanal ini diperkirakan menghasilkan pendapatan sekitar US$14,1 ribu hingga US$232,2 ribu per bulan, setara dengan Rp215,43 juta hingga Rp3,44 miliar.

  • Ricis Official: US$13,7 ribu–US$219,6 ribu per bulan

Ria Ricis memiliki jumlah pelanggan terbanyak di Indonesia, yaitu 32,5 juta. Estimasi pendapatan dari konten-kontennya di YouTube berkisar US$13,2 ribu hingga US$211,1 ribu per bulan, setara dengan Rp196,25 juta hingga Rp3,13 miliar.

15 YouTuber dengan penghasilan tertinggi di Indonesia

Magazine

SEE MORE>
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024
The Big Bet
Edisi Mei 2024
Chronicle of Greatness
Edisi April 2024

IDN Channels

Most Popular

Mega Insurance dan MSIG Indonesia Kolaborasi Luncurkan M-Assist
Siapa Pemilik Grab? Perusahaan Jasa Transportasi Terbesar
Harga Saham GoTo Group (GOTO) Hari Ini, 22 November 2024
Booming Chip Dorong Pertumbuhan Ekonomi Singapura
Pimpinan G20 Sepakat Kerja Sama Pajaki Kelompok Super Kaya
Dorong Bisnis, Starbucks Jajaki Kemitraan Strategis di Cina