Sektor Ritel Diyakini Kuat, Capital Venture Ramai Danai Perusahaan

OCBC Ventura danai 3 perusahaan ritel.

Sektor Ritel Diyakini Kuat, Capital Venture Ramai Danai Perusahaan
Init-6, OCBC Ventura, dan Trihill Capital Incar Segmen Ritel/Dok Fortune IDN Heri
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta,FORTUNE - Sektor ritel di Indonesia diyakini akan terus menunjukkan proyeksi yang positif serta ketahanan yang kuat di tengah berbagai dinamika ekonomi global dan nasional. 

Bahkan, sejumlah perusahaan capital venture seperti Init-6, OCBC Ventura, dan Trihill Capital masih gencar mendanai perusahaan ritel. Ketiganya aktif mendukung pertumbuhan sektor ritel melalui berbagai program pendanaan dan kolaborasi strategis. 

Selain menyediakan modal, mereka juga mempertegas peran modal ventura (venture capital) sebagai mitra strategis bagi para pelaku bisnis dalam mempercepat pertumbuhan dan perkembangan usaha. 
 

OCBC Ventura danai 3 perusahaan ritel

Presiden Direktur OCBC pada peluncuran logo baru/Dok OCBC

Portfolio and Advisory Head OCBC Ventura, Dyah Trisnawaty menambahkan, pendanaan yang ditawarkan mencakup berbagai bentuk seperti pendanaan ekuitas, venture debt, hingga surat utang, yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan spesifik perusahaan. 

Pemilihan jenis pendanaan ini perlu disesuaikan dengan tahap perkembangan bisnis, kebutuhan dana, dan profil risiko perusahaan, memastikan solusi yang optimal untuk mendorong pertumbuhan yang berkelanjutan. 

Sebagai contoh saja, pada tahun ini OCBC Ventura mendanai tiga bisnis ritel antara lain Vilo, FTL Fitness dan kopitagram. 

"Yang memenuhi kriteria penting kami ialah skalabilitas, pertumbuhan yang berkelanjutan, dan unit economics yang kuat," kata Dyah. 

Pihaknya juga percaya dengan pemerintahan baru dan prospek ekonomi Indonesia yang menjanjikan. Serta, menurutnya ini adalah waktu dan momentum yang tepat dalam mendorong pendanaan untuk inovasi dan pertumbuhan di sektor ritel. 

Torch dapat suntikan dana dari Init-6

Ilustrasi peningkatan skill pekerja/Dok Mekari

Tak hanya itu, beberapa brand di sektor konsumen dan ritel juga telah memperoleh dukungan dari Init-6, termasuk Torch dan UMA Women. 

Rexi Christopher selaku Venture Partner dari Init-6 mengatakan portofolio Init-6 di sektor konsumen juga beragam. "Belum lama ini Init-6 berinvestasi pada brand lifestyle, Torch yang menargetkan untuk memiliki 50 gerai toko di 2029 dan memperluas jangkauan pasar ke luar Indonesia. Yang terakhir, Init-6 mengumumkan investasi strategis di UMA Women, brand sanitasi dan kesehatan wanita organik, demi mendukung keberlanjutan produk kewanitaan organik yang dapat diakses secara inklusif dan luas."jelasnya. 

Sementara itu, Trihill Capital juga mengumumkan dua portofolio investasi di sektor ritel terbaru di 2024, yakni Se'lndonesia dan hiboo baby. 

"Kami yakin bahwa investasi kami pada kedua perusahaan ini akan terus memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi jutaan orang di Indonesia," kata Valerianus lan Sulaiman selaku VP of Investments Trihill Capital. 

Seperti diketahui, pada tahun 2024, konsumsi domestik tercatat berkontribusi sebesar 57 persen terhadap Produk Domestik Bruto (PDB), menegaskan peran krusialnya dalam mendukung stabilitas ekonomi negara. Oleh sebab itu, sektor konsumen dan ritel kini menjadi salah satu industri yang sangat menarik perhatian para investor, melengkapi fokus mereka yang sebelumnya lebih terarah pada bisnis rintisan yang berbasis teknologi.

Magazine

SEE MORE>
Investor's Guide 2025
Edisi Januari 2025
Change the World 2024
Edisi Desember 2024
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024

Most Popular

WTO Buktikan Uni Eropa Diskriminasi Minyak Sawit Indonesia
Daftar 10 Saham Blue Chip 2025 Terbaru
Selain Bukalapak, Ini 7 e-Commerce yang Tutup di Indonesia
Israel Serang Gaza Usai Sepakat Gencatan Senjata, 101 Warga Tewas
Suspensi Saham RATU Resmi Dicabut, Jadi Top Gainers
Mengapa Nilai Tukar Rupiah Bisa Naik dan Turun? Ini Penyebabnya