Bisnis Pulsa Online: Pengertian, Keuntungan, dan Aplikasinya

Ide bisnis yang menguntungkan!

Bisnis Pulsa Online: Pengertian, Keuntungan, dan Aplikasinya
ilustrasi bisnis pulsa online (unsplash.com/Paul Hanaoka)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Bisnis pulsa online merupakan salah satu ide usaha yang cukup menguntungkan. Bisnis yang satu ini sangat cocok bagi Anda yang ingin memiliki usaha sampingan.

Meski terlihat sepele, nyatanya pulsa HP sangat dibutuhkan untuk berbagai keperluan komunikasi, mulai dari sms, telepon,membeli paket data internet, hingga membayar tagihan. Oleh sebab itu, bisnis pulsa online memiliki peluang yang cukup besar.

Bagi Anda yang tertarik untuk menjalan ide usaha ini, simak artikel selengkapnya mengenai bisnis pulsa online pada artikel berikut ini!

Apa itu bisnis pulsa online?

ilustrasi bisnis pulsa online (unsplash.com/freestocks)

Bisnis pulsa online merupakan usaha menjual pulsa HP. Anda juga bisa menjalankan ide usaha ini dari rumah, tanpa perlu memiliki toko yang besar.

Bisnis ini sangat cocok bagi Anda yang tidak memiliki modal yang besar. Anda bisa memasarkan usaha Anda melalui media sosial.

Keuntungan bisnis pulsa online

ilustrasi bisnis pulsa online (unsplash.com/Luke Porter)

Berikut ini sejumlah keuntungan bisnis pulsa online yang perlu Anda ketahui, antara lain:

1. Tidak memerlukan toko fisik

Keuntungan bisnis pulsa online adalah Anda tidak memerlukan toko karena bisa berjualan dengan sistem online. Hal yang harus Anda perhatikan dalam berjualan online adalah fast respond saat pelanggan membutuhkannya.

2. Risiko kecil

Berjualan pulsa online juga memiliki risiko yang kecil, mengingat produk tidak memiliki tanggal kadaluarsa. Selain itu, produk yang dijual juga bisa Anda gunakan untuk keperluan pribadi.

3. Tidak memerlukan modal yang besar

Keuntung lainnya dalam bisnis jualan pulsa adalah tidak memerlukan modal yang besar. Anda hanya perlu mendaftarkan diri sebagai agen pulsa di tempat distributor pulsa terpercaya.

Nantinya, Anda akan diminta untuk membayar deposit sejumlah uang yang diubah menjadi pulsa dan bisa dijual. Adapun jumlah depositnya juga bermacam-macam, mulai dari Rp500 ribu.

4. Memiliki nominal yang mudah dijangkau

Setiap provider memiliki minimal pembelian pulsa yang bervariasi. Pada umumnya, nilai pulsa yang dimiliki mirip-mirip dan mudah dijangkau untuk seluruh kalangan.

5. Produk berbentuk digital

Pulsa online berbentuk secara digital, sehingga Anda tidak perlu memiliki tempat untuk menyimpannya. Lain halnya dengan voucher pulsa gosok zaman dulu yang sangat rentan rusak atau hilang.

Aplikasi jualan pulsa online

ilustrasi bisnis pulsa online (unsplash.com/Thom Holmes)

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, Anda hanya perlu mendaftarkan diri sebagai agen pulsa ke distributor terpercaya. 

Selain itu, ada berbagai aplikasi dan merchant yang juga menyediakan layanan penjualan pulsa yang bisa Anda gunakan. Berikut beberapa aplikasi aplikasi untuk jualan pulsa, antara lain:

  • PAYFAZZ
  • Ayopop
  • Orderkuota
  • Unitedpay
  • KIOSER.

Itulah tadi artikel mengenai bisnis pulsa online yang perlu Anda ketahui. Setelah membaca artikel ini, apakah Anda tertarik untuk menekuni ide usaha ini?

Magazine

SEE MORE>
Investor's Guide 2025
Edisi Januari 2025
Change the World 2024
Edisi Desember 2024
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024

Most Popular

WTO Buktikan Uni Eropa Diskriminasi Minyak Sawit Indonesia
Daftar 10 Saham Blue Chip 2025 Terbaru
Selain Bukalapak, Ini 7 e-Commerce yang Tutup di Indonesia
Israel Serang Gaza Usai Sepakat Gencatan Senjata, 101 Warga Tewas
Suspensi Saham RATU Resmi Dicabut, Jadi Top Gainers
Mengapa Nilai Tukar Rupiah Bisa Naik dan Turun? Ini Penyebabnya