7 Rekomendasi Buku Jadi Pengusaha Sukses Terbaik, Wajib Dibaca!

Baca ini sebelum mulai berbisnis

7 Rekomendasi Buku Jadi Pengusaha Sukses Terbaik, Wajib Dibaca!
ilustrasi membaca buku jadi pengusaha sukses (pexels.com/Mikhail Nilov)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Rekomendasi buku jadi pengusaha sukses pada artikel berikut ini bisa menjadi referensi sebelum Anda terjun ke dunia bisnis. Dengan membaca buku, Anda bisa menemukan ide dan inovasi dalam menjalankan usaha.

Sebagai seorang pebisnis, Anda juga harus siap menghadapi tantangan dan menyelesaikan permasalahan yang ada. Salah satu cara untuk mempersiapkan rencana bisnis yang matang dengan membaca buku bertemakan bisnis.

Biasanya, buku bisnis berisikan teori serta pengalaman orang-orang yang sukses di bidangnya. Bagi Anda yang ingin membacanya, berikut tujuh rekomendasi buku jadi pengusaha sukses yang tak boleh dilewatkan!

1. Purple Cow oleh Seth Godin

ilustrasi buku Purple Cow (dok. perpustakaan nasional ri)

Rekomendasi buku jadi pengusaha sukses pertama adalah Purple Cow dari Seth Godin. Buku ini akan sangat membantu Anda para pebisnis pemula.

Buku ini membahas 10 poin mengenai cara membuat produk bisnis yang mudah diterima konsumen. Melalui buku ini, Anda bisa menemukan identitas merek dari produk yang akan dibuat.

Selain itu, Anda juga akan mempelajari bagaimana cara membuat iklan kreatif atau melakukan promosi yang menarik. Dengan begitu, produk yang dibuat dapat diterima oleh calon konsumen.

2. Zero to One dari Peter Thiel

ilustrasi buku Zero to One (dok wikipedia.org)

Buku Zero to One merupakan karangan dari pendiri Paypal dan investor asal Amerika Serikat, Peter Thiel. Buku ini berisikan pengalaman Peter mendirikan dan merintis Paypal, menjadi investor pertama di Facebook, hingga sekarang menjadi miliarder.

Buku ini sangat direkomendasikan bagi Anda yang sedang merintis start-up atau menciptakan sesuatu hal yang baru. Melalui buku ini, Anda akan dipandu untuk menemukan inovasi dan hal yang tak terduga lainnya.

3. Focal Point dari Brian Tracy

ilustrasi buku Focal Point (dok. goodreads)

Rekomendasi buku jadi pengusaha sukses yang wajib dibaca adalah Focal Point dari Brian Tracy. Menurutnya, untuk menjadi orang sukses, langkah pertama yang harus dilakukan adalah menentukan titik fokus terlebih dahulu.

Buku Focal Point dapat membantu Anda untuk mengembangkan tujuan dengan berfokus pada rencana-rencana yang telah disusun. Buku ini menyatukan sejumlah konsep tentang cara manajemen kehidupan yang sederhana.

4. How to Win Friends and Influence dari Dale Carnegie

ilustrasi buku How to Win Friends and Influence (dok. wikipedia.org)

Rekomendasi buku pengusaha sukses selanjutnya How to Win Friends and Influence karangan Dale Carnegie. Buku ini akan menjelaskan bagaimana membuat orang menyukai cara berpikir Anda.

Anda bisa membuat orang menjadi tertarik kepada diri Anda dengan beberapa cara, mulai dari tersenyum, mengingat namanya, hingga menjadi pendengar yang baik.

5. Rework dari Jason Fried

ilustrasi Buku Rework (dok. gramedia)

Buku Rework dari Jason Fried nampaknya bisa memandu Anda yang ingin mulai dan mengembangkan usaha, baik itu kecil maupun besar. Buku ini berisikan ide-ide bagaimana cara membuat bisnis tersebut tumbuh dan sukses.

6. The Power of Broke dari Daymond John

ilustrasi Buku The Power of Broke (dok. goodreads)

The Power of Broke dari Daymond John merupakan sebuah buku yang bercerita tentang kebangrkutan sebuah usaha. Akan tetapi, hal tersebut justru menjadi motivasi dan harapan untuk mencapai kesuksesan.

Melalui buku ini, Anda akan belajar tentang cara menangani bisnis di situasi yang sulit. Bagaimana Anda menjadikan kebangkrutan sebagai sebuah motivasi untuk bisa bangkit.

7. The $100 Startup dari Chris Guillebeau

ilustrasi Buku The $100 Startup (dok. periplus)

The $100 Startup dari Chris Guillebeau harus masuk dalam daftar bacaan Anda. Buku ini akan mengajarkan Anda bagaimana cara memulai sebuah bisnis dengan modal hanya $100 atau sama dengan Rp1,5 juta saja.

Itulah tadi sejumlah rekomendasi buku jadi pengusaha sukses yang bisa menjadi referensi untuk Anda. Semoga informasi di atas membantu dan selamat membaca, ya!

Magazine

SEE MORE>
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024
The Big Bet
Edisi Mei 2024
Chronicle of Greatness
Edisi April 2024
[Dis] Advantages As First Movers
Edisi Maret 2024
Fortune Indonesia 40 Under 40
Edisi Februari 2024
Investor's Guide 2024
Edisi Januari 2024

IDN Channels

Most Popular

OPEC+ Sepakat Tunda Kenaikan Produksi Minyak Hingga November
Bisnis Manajemen Fasilitas ISS Tumbuh 5% saat Perlambatan Ekonomi
7 Jet Pribadi Termahal di Dunia, Harganya Fantastis!
Gagal Tembus Resisten, IHSG Diprediksi Konsolidasi
Fitur AI Jadi Alasan Canva Naikkan Harga hingga 300%
Pertamina Siapkan 15 Persen Belanja Modal untuk Transisi Energi