BUSINESS

Premiera Ungkap 7 Tren Industri Kecantikan dan Estetika di Masa Depan

Mengutamakan kejujuran dan kesehatan tubuh secara holistik.

Premiera Ungkap 7 Tren Industri Kecantikan dan Estetika di Masa DepanCofounder & CEO PREMIERA Skin & BodyCare, Amelia Susrono, menyampaikan 7 tren industri kecantikan dan estetika. (dok. Premiera)
28 November 2024

Jakarta, FORTUNEIndustri Kecantikan dan Estetika di Indonesia terus berkembang, serta mengalami banyak perubaha. Seiring pertumbuhan bisnis kosmetik di berbagai negara, seperti Korea Selatan, USA, Monaco, Paris, Dubai, dan London di Jakarta dan Semarang.

Mengutip PREMIERA Skin & BodyCare, saat ini terdapat setidaknya tujuh tren yang tengah berkembang di industri kecantikan, baik di Indonesia maupun dunia.

“Dengan memahami beauty goals Anda yang unik, kami dapat mengeluarkan kecantikan sejati Anda yang belum terpancarkan, dengan yang benar, sehat dan balanced, tanpa mengorbankan Safety Aspect baik untuk jangka pendek maupun jangka panjang,” ujar Amelia Susrono, Cofounder & CEO PREMIERA Skin & BodyCare.

Berikut ini tren yang akan berkembang di industri kecantikan dan estetika, di masa mendatang.

Tren 1: Skincare yang menjadi sebuah rutinitas

Hal ini terjadi seiring treatment skincare yang lebih nyaman dan terjangkau, sehingga membuat kecantikan tidak lagi bersifat eksklusif.

Saat ini, produk perawatan, nutrisi, dan skincare, semakin konsisten, sehingga kulit sehat pun lebih mudah Anda dapatkan.

Tren 2: Proactive beauty berupa prejuvenation dan collagen banking makin diminati

Dalam hal ini, pendekatan yang dipakai lebih fokus pada pencegahan (prevention) daripada mengkoreksi (correction). Oleh karena itu, Collagen Banking pun menjadi penting untuk bisa mencegah premature aging. Pendekatan ini sudah banyak digunakan di luar negeri, di mana rutinitas perawatan kulit sudah dimulai sejak usia muda.

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.