BUSINESS

Pengertian General Ledger Akuntansi dalam Bisnis: Arti dan Manfaat

Buku besar membantu pencatatan transaksi keuangan.

Pengertian General Ledger Akuntansi dalam Bisnis: Arti dan ManfaatIlustrasi laporan keuangan. (Pixabay/Tumisu)
18 January 2023

Jakarta, FORTUNE – Dalam berusaha, pebisnis membutuhkan general ledger atau lebih dikenal sebagai buku besar dalam akuntansi untuk mencatat berbagai transaksi keuangan. Dengan begitu, proses bisnis akan lebih mudah dijalankan.

Buku besar merujuk pada catatan akuntansi yang mengumpulkan setiap transaksi keuangan. Catatan tersebut akan digunakan untuk memberikan entri yang akurat dalam pembuatan laporan keuangan, sebagaimana dilansir dari laman Akseleran.

Menurut laman Jurnal, general ledger memberikan informasi mengenai catatan setiap transaksi keuangan yang terjadi selama perusahaan beroperasi.

Dalam praktiknya, berbagai data transaksi dimasukkan ke buku besar, serta dipisahkan berdasarkan jenisnya. Ada beberapa akun dalam dalam buku besar tersebut, mulai dari aset, permodalan, liabilitas atau kewajiban, pengeluaran, pendapatan, serta laba atau rugi.

Buku besar ini juga dekat dengan frasa “melakukan pembukuan”, demikian situs web Accurate. Dalam implementasinya, seorang akuntan perusahaan bisa mencatat transaksi keuangan secara konvensional, yakni dengan melakukan pembukuan dalam buku besar secara manual menggunakan metode akuntansi entri ganda.

Meski demikian, seiring kemunculan teknologi, proses pencatatan transaksi bisa menjadi lebih sederhana. Seorang akuntan bisa menggunakan lembar Microsoft Excel maupun software akuntansi untuk melakukan pembukuan.

Manfaat general ledger

Pengertian Laporan Perubahan Modal. (Shutterstock/wutzkohphoto)

Dalam bisnis, buku besar menjadi penting untuk membantu kelangsungan usaha. Menurut laman Accurate, pebisnis, misalnya, ingin mengajukan pinjaman ke perbankan. Maka, mereka perlu menyertakan laporan keuangan sebagai prasyarat permohonan kredit.

Buku besar secara umum memberikan ringkasan kesehatan keuangan bisnis. Nantinya, isi dari general legder tersebut digunakan untuk laporan keuangan, sebagaimana dilansir dari laman Jurnal.id.

Berikut sejumlah fungsi ataupun manfaat buku besar dalam bisnis seperti dikutip dari pelbagai suimber.

  • Menjadi bahan penyusunan laporan keuangan. Catatan dalam general ledger berfungsi untuk membuat pelbagai jenis laporan keuangan, demikian laman Akseleran. Dengan kata lain, buku besar menjadi acuan untuk pembuatan laporan keuangan.
  • Membantu keputusan penting. Menurut laman Jurnal, pebisnis dapat memanfaatkan data keuangan dalam buku besar untuk membuat prakiraan ataupun proyeksi.
  • Akurasi transaksi keuangan. Buku besar dapat dimanfaatkan untuk mencatat data transaksi maupun informasi tentang pelanggan, pesanan dan inventaris. Itu dapat membantu perencanaan kebutuhan bisnis, seperti menentukan harga produk, dan pembelian inventaris.
  • Membantu evaluasi bisnis. Situs web Akseleran menyebut general ledger dapat membantu mengevaluasi kesehatan keuangan bisnus, termasuk masalah profitabilitas dan likuiditas.
  • Mengindentifikasi penipuan. Catatan keuangan yang baik memungkinkan penemuan risiko penipuan. Nantinya, masalah tersebut bisa ditemukan terlebih dahulu, serta diperbaiki sebelum menjadi perkara besar.
  • Memantau pengeluaran. General legder berfungsi pula untuk melihat kinerja pendapatan dan pengeluaran.

Cara membuat general ledger

Ilustrasi Pengelolaan Keuangan. Shutterstock/witsarut sakorn
Ilustrasi Pengelolaan Keuangan. Shutterstock/witsarut sakorn

Related Topics

    © 2025 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.