Cara Buka Tabungan BCA Dollar, Ketahui Syaratnya

Simak cara untuk membuka tabungan BCA Dollar

Cara Buka Tabungan BCA Dollar, Ketahui Syaratnya
Ilustrasi gedung BCA (unsplash/HendraJn)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Bank Central Asia (BCA) merupakan salah satu bank swasta yang cukup banyak diminati masyarakat. Tidak heran, perbankan ini memiliki cukup banyak nasabah di seluruh Indonesia. Apalagi produk yang ditawarkan cukup menguntungkan dan menarik bagi para nasabahnya. 

Salah satunya produk tabungan valas BCA Dollar yang cocok untuk calon nasabah yang ingin menabung dan berinvestasi dalam mata uang dolar. Lantas, bagaimana cara buka tabungan BCA Dollar? Membuka rekening menjadi tahapan awal bagi Anda yang ingin memakai dan mengatur keuangan produk tabungan ini.

Sebelum membuka tabungan valas BCA ini, sebagai calon nasabah wajib mengetahui hal berikut.

Syarat buka tabungan BCA Dollar

Agar proses pengajuan lancar, ketahui terlebih dahulu persyaratan yang harus dipahami dan dipersiapkan setiap calon nasabah. Dilansir bca.co.id, terdapat beberapa persyaratan yang diperuntukan bagi nasabah perorangan. Berikut sejumlah syarat membuka tabungan BCA Dollar seperti berikut:

  • Mengisi dan menyetujui formulir pembukaan rekening tabungan
  • Memiliki kartu identitas KTP dan NPWP untuk WNI. 
  • Melampirkan dokumen paspor dan Kartu Ijin Tinggal (KITAS/KITAP) untuk WNA
  • Menyetor saldo awal sesuai dengan ketentuan.

Biaya tabungan BCA Dollar

Setelah mengetahui persyaratan dan ketentuannya, ada sejumlah biaya yang juga perlu dipersiapkan. Simak rincian biaya dan bunga tabungan BCA Dollar di bawah ini.

  • Setoran awal: 100 dolar AS atau 200 dolar Singapura
  • Biaya pembuatan atau penggantian kartu: gratis
  • Biaya administrasi bulanan: 1 dolar AS atau 2 dolar Singapura
  • Biaya transfer melalui cabang BCA antar bank: Rp50 ribu
  • Biaya transfer melalui e-channel antar bank: Rp35 ribu
  • Biaya transfer antar BCA: gratis 
  • Biaya penutupan rekening: 5 dolar AS atau 2 dolar Singapura

Bunga tabungan BCA Dollar

Menyediakan penyimpanan dalam mata uang asing, BCA Dollar memiliki suku bunga yang berbeda untuk setiap saldo dan jenis valasnya. Berikut suku bunga BCA Dollar.

1. Dolar AS

  • Suku bunga kurang dari 1.000 dolar AS: 0,05 persen
  • Suku bunga 1.000-10 ribu dolar AS: 0,08 persen
  • Suku bunga 10 ribu-50 ribu dolar AS: 0,15 persen
  • Suku bunga 50 ribu-100 ribu dolar AS: 0,25 persen
  • Suku bunga 100 ribu-200 ribu dolar AS: 0,50 persen
  • Suku bunga lebih dari 200 ribu dolar AS: 0,80 persen.

2. Dolar Singapura

  • Suku bunga kurang dari 200 dolar Singapura: 0,10 persen
  • Suku bunga lebih dari 200 dolar Singapura: 0,10 persen.

Limit transfer tabungan BCA Dollar

Untuk bisa melakukan transaksi, BCA menetapkan limit harian transaksi BCA Dollar sesuai dengan jenisnya. Simak rinciannya berikut ini.

1. Melalui ATM BCA

  • Tarik tunai: Rp15 juta 
  • Transfer antar rekening BCA: Rp100 juta.

2. Melalui m-BCA transfer antar rekening BCA: Rp100 juta.

3. Melalui myBCA 

  • Transfer ke rekening BCA milik sendiri: tidak dibatasi
  • Transfer antar rekening BCA: Rp300 juta
  • Tarik tunai tanpa kartu: Rp15 juta.

4. Melalui internet banking transfer antar rekening BCA: Rp500 juta.

Cara buka tabungan BCA Dollar

Pembukaan tabungan BCA Dollar serupa dengan pembukaan rekening umumnya yang bisa dilakukan di kantor BCA terdekat. Setelah mengetahui syarat dan informasi pentingnya, simak cara buka tabungan BCA Dollar yang mudah dilakukan berikut ini

  1. Datangi kantor Bank BCA terdekat.
  2. Ambil nomor antrian ke bagian Customer Service.
  3. Tunggu nomor antrian Anda dipanggil dan bertemu Customer Service.
  4. Kemudian utarakan rencana membuka tabungan BCA Dollar.
  5. Mengisi formulir yang disediakan.
  6. Melampirkan dokumen penting sebagai syarat membuka tabungan. 
  7. Lalu, menyetorkan biaya awal pada petugas.
  8. Tunggu beberapa hari hingga kartu ATM BCA Dollar diproses dan diterbitkan.
  9. Selamat! Proses pembukaan tabungan BCA Dollar sudah berhasil. 

Itu dia cara buka tabungan BCA Dollar yang bisa Anda lakukan lewat. Agar proses pembuatan akun lebih cepat, pastikan akan memenuhi persyaratan yang berlaku. Selamat mencoba!

Related Topics

Bank BCATabungan BCA

Magazine

SEE MORE>
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024
The Big Bet
Edisi Mei 2024
Chronicle of Greatness
Edisi April 2024

Most Popular

Harga Saham Bank Rakyat Indonesia (BBRI) Hari Ini, 21 November 2024
Beban Kerja Tinggi dan Gaji Rendah, Great Resignation Marak Lagi
Terima Tawaran US$100 Juta Apple, Kemenperin Tetap Tagih Rp300 Miliar
Harga Saham GoTo Group (GOTO) Hari Ini, 21 November 2024
Siapa Pemilik Grab? Perusahaan Jasa Transportasi Terbesar
Tolak Wacana PPN 12 Persen, Indef Usulkan Alternatif yang Lebih Adil