Incar Kenaikan DPK 10%, PaninBank Siapkan Mercedes-Benz A200

Gelar Panin Super Bonanza, ini ketentuan dapatkan hadiah.

Incar Kenaikan DPK 10%, PaninBank Siapkan Mercedes-Benz A200
Peluncuran Panin Super Bonanza 2023/Fortune Indonesia Suheriadi
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - PT Bank Panin Tbk (PaninBank) menggandeng Mercedes-Benz Indonesia untuk menghadirkan program Panin Super Bonanza 2023-2024. Melalui program tersebut, nasabah PaninBank berkesempatan untuk memenangkan 20 unit Mercedes-Benz A200 dan total uang tunai senilai Rp38 miliar. 

Presiden Direktur PaninBank, Herwidayatmo mengungkapkan, program tersebut diharapkan dapat mendongkrak Dana Pihak Ketiga (DPK) miliknya hingga akhir tahun 2023. 

"Tapi kalau akhir tahun DPK bisa tumbuh 10 persen sudah baik degan simulasi seperti ini," kata Herwidayatmo saat ditemui saat peluncuran Panin Super Bonanza di Jakarta, Kamis (5/10). 

Sementara itu, CEO PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia, Roelof Lamberts menyatakan bahwa PaninBank adalah salah satu mitra terpercaya. Pihaknya berharap, dengan program ini para nasabah bisa meningkatkan tabungannya. 

"Kami berharap para nasabah bersemangat untuk berpartisipasi dalam program ini agar bisa menjadi pemilik Mercedes-Benz A200 dan merasakan kenyamanan dan kemewahan kendaraan kami ini," kata Roelof. 

PaninBank incar porsi CASA 51% 

Ilustrasi Paninbank/Shutterstock Cahyadi Sugi

Herwidayatmo menambahkan, program Panin Super Bonanza merupakan signature program PaninBank yang telah mempunyai brand image yang kuat di masyarakat serta menjadi motor penggerak peningkatan CASA Bank. "Program Panin Super Bonanza yang sudah berjalan selama 20 tahun ini mendapat respon positif dari nasabah dan sangat diminati masyarakat," katanya. 

Rasio CASA PaninBank juga terus menunjukkan peningkatan dari dari 47,07 persen pada tahun 2022 menjadi 48,34 persen pada akhir Juni 2023. "Dengan keberhasilan tersebut, PaninBank menargetkan rasio CASA menjadi 51 persen pada akhir tahun 2023," kata Herwidayatmo. 

Ia menyatakan, jumlah nasabah maupun jumlah simpanan terus meninakat setiap tahunnya. Hal ini terbukti dengan meningkatnya saldo Tabungan, dari Rp49,46 triliun pada tahun 2022, menjadi Rp52,85 triliun pada Juni 2023. Nilai tabungan tersebut sekitar 40 persen dari total DPK.

Gelar Panin Super Bonanza, ini ketentuan dapatkan hadiah

Program Panin Super Bonanza 2022

Persyaratan untuk mengikuti program undian berhadiah dari Panin Super Bonanza 2023 cukup mudah. Setiap kelipatan saldo rata - rata Rp5 juta selama satu periode untuk produk Tabungan dan Giro (Rupiah dan valas) akan mendapatkan 1 poin undian, dan setiap kelipatan saldo rata - rata Rp50 juta produk Deposito (Rupiah dan Valas) akan mendapatkan 1 poin undian. 

Produk yang ikut dalam undian adalah produk tabungan, giro dan deposito, serta transaksi pembelian/penjualan obligasi, transaksi e-channel, kartu debit, dan kartu kredit. 

Pengundian Panin Super Bonanza dilakukan setiap 3 bulan (4 periode) dengan total 735 Pemenang. Periode program mulai dari 1 Oktober 2023 hingga 30 September 2024.

Magazine

SEE MORE>
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024
The Big Bet
Edisi Mei 2024
Chronicle of Greatness
Edisi April 2024
[Dis] Advantages As First Movers
Edisi Maret 2024
Fortune Indonesia 40 Under 40
Edisi Februari 2024
Investor's Guide 2024
Edisi Januari 2024

Most Popular

OPEC+ Sepakat Tunda Kenaikan Produksi Minyak Hingga November
Bisnis Manajemen Fasilitas ISS Tumbuh 5% saat Perlambatan Ekonomi
7 Jet Pribadi Termahal di Dunia, Harganya Fantastis!
Gagal Tembus Resisten, IHSG Diprediksi Konsolidasi
Fitur AI Jadi Alasan Canva Naikkan Harga hingga 300%
Pertamina Siapkan 15 Persen Belanja Modal untuk Transisi Energi