Jakarta, FORTUNE - PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank) meresmikan Kantor Cabang Pembantu (KCP) baru di kabupaten Badung, Kuta, provinsi Bali. KCP ini akan menopang kantor cabang yang dimiliki sebelumnya di kota Denpasar, Bali.
Direktur Utama J Trust Bank, Ritsuo Fukadai menyampaikan bahwa penambahan cabang ini sebagai bagian memacu bisnis, khususnya Dana Pihak Ketiga (DPK) pada akhir 2024 dan 2025.
"J Trust Bank melihat tahun 2025 sebagai peluang sekaligus tantangan baru. Dengan memperluas jaringan kantor cabang dan layanan serta meningkatkan ekspansi ke sejumlah sektor usaha," kata Ritsuo melalui keterangan resmi di Jakarta, Jumat (20/12).
Miliki 47 cabang, J Trust Bank incar kenaikan DPK double digit di 2024
Dengan peresmian kantor cabang di Kuta, J Trust Bank kini memiliki 47 kantor cabang. Ritsuo sempat menyatakan bahwa pihaknya terus memacu penghimpunan DPK di tahun ini melaui berbagai upaya. Termasuk menggandeng komunitas, menggandeng Persija hingga pembukaan cabang.
"Kami optimis mampu mencapai pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan dengan tetap memegang teguh prinsip kehati-hatian," kata Ritsuo.
DPK J Trust Bank sendiri pada September 2024 juga terlihat masih meningkat 14,95 persen (yoy) menjadi Rp 34,18 triliun.
Kredit J Trust Bank masih tumbuh 19,22%
Lini bisnis kredit bruto J Trust Bank juga masih naik 19,22 persen (yoy) menjadi Rp 28,13 triliun. Meski demikian, bank asal jepang ini mampu tetap berpegang teguh pada prinsip kehati-hatian.
Hal itu tercermin dari rasio non-performing loan (NPL) bank pada Kuartal III 2024 terus membaik, dengan NPL gross berada di level 1,20 persen dan NPL net di 0,91 persen. Kondisi ini mendorong raihan laba bersih bank sebesar Rp 161,22 miliar. Sedangkan untuk rahihan laba bersih bank ini mencapai Rp 161,22 miliar.