Kenali Perbedaan Pertumbuhan dan Pembangunan Ekonomi

Ini definisi pertumbuhan dan pembangunan ekonomi.

Kenali Perbedaan Pertumbuhan dan Pembangunan Ekonomi
Ilustrasi kota Wellington, New Zealand. (Pixabay/Barni1)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Pertumbuhan ekonomi dan pembangunan ekonomi sering kali dianggap memiliki pengertian yang sama. Padahal, keduanya memiliki definisi yang berbeda. 

Pertumbuhan ekonomi merupakan terjadinya kenaikan pada Produk Domestik Bruto (PDB), tanpa memperkirakan apakah berdampak pada pertumbuhan atau pertambahan jumlah penduduk. Sedangkan pembangunan ekonomi merupakan sebuah proses multidimensional terhadap perubahan sosial. 
Selain itu, pertumbuhan dan pembangunan ekonomi itu ada beberapa perbedaannya lagi lho! Simak penjelasan lebih lengkap mengenai keduanya berikut:. 
 

Definisi pertumbuhan ekonomi

Kota Madrid, Spanyol. (Pixabay/Julius_Silver)

Pertumbuhan ekonomi adalah kondisi di suatu negara atau wilayah yang mengalami peningkatan pendapatan. Hal itu dapat disebabkan oleh kenaikan produksi barang dan jasa.

Definisi lain dari pertumbuhan ekonomi adalah prosedur transfigurasi finansial yang identik dengan sumber daya alam, jumlah komoditas, dan kondisi keuangan suatu negara. Adapun situasi yang bisa disebut sebagai pertumbuhan ekonomi adalah jumlah pengangguran tercatat lebih sedikit daripada pekerja dan berkurangnya masyarakat dalam garis kemiskinan.

Bagi pengusaha, pertumbuhan ekonomi adalah langkah awal untuk merencanakan ekspansi bisnis dan pengembangan sumber daya secara berkelanjutan di masa depan. Umumnya, pertumbuhan ekonomi ini identik dengan kenaikan kapasitas produksi yang direalisasikan dengan adanya kenaikan pendapatan nasional.

Suatu negara dikatakan mengalami pertumbuhan ekonomi apabila terjadi peningkatan produk nasional bruto (PNB, GNP) riil di negara tersebut. Adanya pertumbuhan ekonomi merupakan indikasi keberhasilan pembangunan ekonomi.

Definisi pembangunan ekonomi

Suasana deretan gedung bertingkat dan rumah permukiman warga di kawasan Jakarta, Selasa (21/12/2021). ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/hp.

Pembangunan ekonomi tak dapat lepas dari pertumbuhan ekonomi (economic growth). Sebab, pembangunan ekonomi mendorong pertumbuhan ekonomi, dan sebaliknya, pertumbuhan ekonomi memperlancar proses pembangunan ekonomi.

Pembangunan ekonomi memiliki pengertian suatu proses kenaikan pendapatan total dan pendapatan perkapita dengan memperhitungkan adanya pertambahan penduduk. Selain itu, disertai dengan perubahan fundamental dalam struktur ekonomi dan pemerataan pendapatan bagi penduduk suatu negara. 

Pada teori pembangunan ekonomi, bagaimana mengupayakan negara miskin bisa berkembang menjadi yang maju bahkan relatif makmur. Sangat penting sekali untuk negara-negara terbelakang, pembangunan ekonomi menjadi pokok bahasan mereka.

Perbedaan pertumbuhan dan pembangunan ekonomi

Marina Bay, Singapura, dengan latar salah satu bangunan termahal di dunia. (Pixabay/Sasint)

Perbedaan antara keduanya adalah pertumbuhan ekonomi keberhasilannya lebih bersifat kuantitatif, yaitu adanya kenaikan dalam standar pendapatan dan tingkat output produksi yang dihasilkan. Sedangkan pembangunan ekonomi lebih bersifat kualitatif, bukan hanya pertambahan produksi, tetapi juga terdapat perubahan-perubahan dalam struktur produksi dan alokasi input pada berbagai sektor perekonomian seperti dalam lembaga, pengetahuan, sosial dan teknik.

Selain perbedaan pertumbuhan ekonomi dan pembangunan ekonomi di atas, masih ada beberapa hal lain yang menjadi pembeda keduanya, di antaranya:

1. Dampak kondisi masyarakat

Pertumbuhan ekonomi hanya berfokus pada kenaikan tanpa mempertimbangkan dampak ataupun kondisi saat ini. Jadi, penekanannya hanya bertujuan untuk menambahkan fasilitas ekonomi, seperti mesin, sarana listrik, dan jembatan.

Sedangkan pembangunan ekonomi tidak hanya menekankan pada pertumbuhan secara fisik, tetapi juga perbaikan lembaga, kondisi ekonomi, struktur, serta sikap masyarakat agar hasilnya lebih berdaya guna.

2. Kenaikan PDB

Perbedaan pertumbuhan ekonomi dan pembangunan ekonomi, dapat dilihat berdasarkan penekanan kenaikan PDB. Pertumbuhan ekonomi dan pembangunan ekonomi sama-sama bertujuan untuk menekan kenaikan PDB.

Namun, pertumbuhan ekonomi hanya menekan kenaikan PDB tanpa memperhatikan laju pertumbuhan penduduknya. Sedangkan peningkatan pembangunan ekonomi terjadi saat kondisi laju kenaikan PDB melebihi angka pertumbuhan penduduk.

3. Faktor keberhasilan

Menurut seorang ekonom bernama Dudley Seers, keberhasilan pembangunan ekonomi ditentukan, salah satunya oleh pembangunan ekonomi tersebut berhasil meningkatkan pendapatan per kapita dan mengurangi kemiskinan. 

Sedangkan menurut teori pertumbuhan ekonomi, terdapat empat faktor yang memengaruhi keberhasilan pertumbuhan ekonomi. Antara lain, kuantitas dan kualitas tenaga kerja, sistem sosial dan perilaku masyarakat, luas tanah dan sumber daya alam, kepemilikan modal dan penguasaan teknologi. 

Itu dia penjelasan terkait pengertian pertumbuhan ekonomi dan perkembangan ekonomi, beserta perbedaan keduanya. Semoga bermanfaat. 

Magazine

SEE MORE>
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024
The Big Bet
Edisi Mei 2024
Chronicle of Greatness
Edisi April 2024

Most Popular

Harga Saham Bank Rakyat Indonesia (BBRI) Hari Ini, 21 November 2024
Siapa Pemilik Grab? Perusahaan Jasa Transportasi Terbesar
Terima Tawaran US$100 Juta Apple, Kemenperin Tetap Tagih Rp300 Miliar
Harga Saham GoTo Group (GOTO) Hari Ini, 21 November 2024
Tolak Wacana PPN 12 Persen, Indef Usulkan Alternatif yang Lebih Adil
Harga Saham GoTo Group (GOTO) Hari Ini, 22 November 2024