Optimalkan Pengelolaan Likuiditas, IFG Gandeng Bank Mandiri

Dorong efisiensi ditengah pengetatan likuiditas.

Optimalkan Pengelolaan Likuiditas, IFG Gandeng Bank Mandiri
Optimalkan Pengelolaan Likuiditas, IFG Gandeng Bank Mandiri/Dok IFG
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Indonesia Financial Group (IFG) mendorong optimalisasi pengelolaan Likuiditas perusahaan-perusahaan di dalam ekosistem IFG. Komitmen tersebut tertuang dalam penandatanganan Perjanjian Kerjasama Layanan Mandiri Notional Pooling antara IFG serta Anggota Holding dengan PT Bank Mandiri Tbk (Bank Mandiri). 

Direktur Keuangan IFG, Heru Handayanto mengatakan, program ini sebagai upaya untuk meningkatkan performa keuangan antar anggota holding IFG, serta memperkuat sinergi antar BUMN. 

“Penandatanganan perjanjian ini merupakan wujud komitmen kami untuk mengoptimalkan pengelolaan dana di ekosistem IFG. Dengan demikian, pengelolaan dana dalam satu grup perusahaan akan lebih efisien, serta mampu menjadi alat untuk memantau likuiditas keuangan perusahaan dalam grup usaha,” ujar Heru.  

Kerja sama ini juga sejalan dengan mandat yang terima IFG sebagai Holding untuk memperkuat tata kelola keuangan dan investasi anggota holding. 

Dorong efisiensi ditengah pengetatan likuiditas

Ilustrasi Kinerja IFG/Dok IFG

Dalam kesempatan yang sama, Heru menambahkan bahwa kerja sama ini diharapkan dapat mendorong optimalisasi pengelolaan keuangan perusahaan melalui efisiensi kapasitas permodalan dan hasil investasi dalam ekosistem IFG. 

“Kerjasama ini merupakan milestone awal yang akan memperkuat sinergi bisnis lainnya antara IFG dan Anggota Holding bersama Bank Mandiri di masa depan. Diharapkan sinergi ini dapat memberikan manfaat yang signifikan dalam optimalisasi struktur keuangan perusahaan,” katanya.  

Berkaca dari kondisi perekonomian yang menantang saat ini, pengelolaan likuiditas menjadi kunci kesuksesan perusahaan. Dengan mengadopsi skema Mandiri Notional Pooling, hal ini dapat berfungsi sebagai jembatan antara perusahaan yang membutuhkan dana jangka pendek dan perusahaan yang memiliki dana idle, tanpa perlu adanya perpindahan dana antar perusahaan dalam satu grup.

Ini fasilitas dari Mandiri Notional Pooling

Layanan Remitansi Bank Mandiri di Hong Kong/Dok Bank Mandiri

Tak hanya itu, fasilitas Mandiri Notional Pooling juga menawarkan berbagai keunggulan lainnya seperti monitoring saldo konsolidasi secara harian, dan mengurangi mismatch cash flow pada peserta pooling dan efisiensi.  

Sementara itu, Senior Vice President Government & Institutional II Bank Mandiri, M. Wisnu Trihanggodo menyampaikan pihaknya optimis bahwa layanan Mandiri Notional Pooling ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan perusahaan untuk memberikan solusi terbaik kepada IFG beserta seluruh Anggota Holding. 

”Melalui skema Mandiri Notional Pooling ini, kami ingin berkontribusi dalam meningkatkan efisiensi dan efektivitas operasional pada ekosistem IFG. Kami yakin kolaborasi ini juga mampu memperkuat kepercayaan dan terus membuka peluang sinergi di masa depan,” jelas Wisnu.

Magazine

SEE MORE>
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024
The Big Bet
Edisi Mei 2024
Chronicle of Greatness
Edisi April 2024

IDN Channels

Most Popular

Prabowo Ingin Memastikan Danantara Sesuai Aturan yang Berlaku
Viral Pertamax Diduga Sebabkan Kerusakan Mesin, Pertamina Minta Maaf
Nike dan Adidas Kehilangan Dominasi di Sepatu Lari
Menteri Perindustrian RI Tolak Proposal Investasi Apple US$100 Juta
MR. DIY Indonesia IPO Desember, Harga Rp1.650–Rp1.870
Unilever Resmi Jual Bisnis Es Krim ke Magnum Rp7 Triliun