FINANCE

Dana Darurat Dahulu atau Investasi Dahulu? Ini Jawabannya

Mana yang harus didahulukan?

Dana Darurat Dahulu atau Investasi Dahulu? Ini Jawabannyailustrasi tabungan (unsplash/micheile henderson)
20 May 2024

Dalam mengelola keuangan, ada banyak komponen yang harus dipertimbangkan. Dana Darurat dan Investasi menjadi salah satu hal yang perlu dipersiapkan. Keduanya sendiri memang komponen keuangan penting dalam menghadapi hal tidak terduga di masa mendatang.

Namun, banyak yang merasa kebingungan menyusun prioritas keduanya. Dana darurat dahulu atau investasi dahulu menjadi hal yang banyak dipertimbangkan dalam mengelola keduanya.

Lantas, mana yang harus didahulukan? Temukan jawabannya di bawah ini.

Pentingnya mempersiapkan dana darurat

Dana darurat biasanya digunakan sebagai dana yang dipersiapkan untuk menghadapi kondisi darurat. Dengan adanya dana darurat, Anda tidak perlu mengorbankan kebutuhan dasar atau tabungan akibat situasi yang tidak terduga.

Jumlah dana yang perlu dipersiapkan juga bisa bervariasi untuk setiap orang karena ada banyak faktor yang menjadi bahan pertimbangan, mulai dari biaya hidup, kebutuhan dasar, hingga faktor lainnya.

Meskipun begitu, setiap orang yang mempunyai pendapatan stabil sebaiknya menyimpan dana darurat untuk 3-6 bulan.

Dengan menyisihkan sejumlah dana setiap bulannya, setidaknya Anda bisa memenuhi kebutuhan dasar selama beberapa bulan selama kondisi finansial kembali stabil.

Tempatkan dana darurat di instrumen keuangan yang likuid dengan resiko rendah, dengan begitu Anda bisa mudah untuk mencairkan dananya.

Maka dari itu, perhitungan dana darurat harus dipikirkan dengan matang dan terencana. Hal tersebut dilakukan guna menjaga kesehatan dan keamanan finansial.

Pentingnya menentukan tujuan Investasi

Selain dana darurat, investasi juga menjadi salah satu komponen keuangan penting yang perlu dipertimbangkan. Adanya pilihan investasi ini juga memunculkan pertimbangan dana darurat atau investasi dahulu.

Seperti yang diketahui, investasi adalah kegiatan penempatan dana pada satu atau lebih jenis aset selama periode tertentu. Tujuannya mendapatkan penghasilan atau peningkatan nilai.

Agar dana bisa berkembang, tidak sedikit orang melakukan investasi pada sejumlah instrumen yang menguntungkan. Dalam melakukan investasi, penting bagi setiap investor untuk menentukan tujuan investasi. 

Tujuan tersebut bisa bervariasi, seperti tujuan jangka pendek ataupun jangka panjang. Pastikan Anda menempatkan investasi pada instrumen yang tepat sesuai dengan tujuan keuangan.

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.