100 Menu Sajian Khas Indonesia di QUBA Ramadan Pop Up Resto

QUBA Ramadan Pop Up Resto bertema "Kembali ke Alam”

100 Menu Sajian Khas Indonesia di QUBA Ramadan Pop Up Resto
QUBA Ramadan Pop Up Resto/Dok. The Tribrata Darmawangsa Jakarta
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Sutasoma Hotel & The Tribrata Darmawangsa Jakarta kembali menghadirkan QUBA Ramadan Pop Up Resto untuk menyemarakan bulan suci Ramadan.

Memasuki tahun ke 5, QUBA Ramadan Pop Up Resto selalu menyajikan nuansa berbeda untuk memanjakan para tamu yang ingin berbuka puasa. Ada beragam pilihan menu masakan khas Indonesia dengan konsep berbuka puasa All You Can Eat. Apa saja hidangan yang tersedia?

Ramadan tahun ini di QUBA Ramadan Pop Up Resto sangat spesial karena menghadirkan lebih dari 100 pilihan menu untuk berbuka puasa yang khas dan istimewa selama sebulan penuh.

Nuansa “Kembali ke Alam” dan Live Cooking Demo

source_name

Head of Brand & Marketing Communication, Reynold Octaviano, mengatakan sejak hadir di tahun 2019, QUBA Ramadan Pop Up Resto selalu Konsisten menghadirkan tema dan konsep berbuka puasa yang unik dan berbeda setiap tahunnya. 

“Ini merupakan kali ke lima kami mengajak kalian untuk merasakan suasana Berbuka Puasa dengan tema ‘Kembali ke Alam”,” katanya.

Dia menambahkan, suasana dekorasi QUBA tahun ini sengaja dibuat seperti sedang menikmati berbuka puasa di alam pedesaan dan perkampungan, melalui permainan dekorasi yang natural dan alami.

“Sehingga kita dapat lebih menikmati waktu berbuka puasa baik bersama teman, sahabat, rekan kerja dan juga keluarga tercinta. Kami juga menghadirkan special Live Cooking Demo di beberapa stall dalam QUBA Ramadan Pop Up Resto,” ujarnya.

Saat Live Cooking Demo, para tamu bisa memesan makanan sambil melihat secara langsung proses pembuatannya untuk kemudian menyantapnya “fresh from the oven”. Ada beberapa hidangan yang bisa dipesan, yakni kue rangi, kue pepe, kerak telor, hingga falafel yakni aneka makanan ringan khas Turki.

Selain itu, ada aneka nasi goreng, aneka sate, sop buntut, dan laksa yang merupakan “Signature Dish” yang ada di QUBA Ramadan Pop Up Resto tahun ini.

Berlokasi di The Aria Ballroom & Terrace lantai 2 di Kompleks The Tribrata Darmawangsa Jakarta, QUBA Ramadan Pop Up Resto dengan ruangan indoor dan outdoor akan memberikan suasana berbuka yang nyaman dan resmi akan dibuka untuk umum setiap harinya mulai tanggal 22 Maret – 21 April 2023 selama Ramadan. Harga buka puasa prasmanan di QUBA Ramadan Pop Up Resto dibanderol mulai Rp348.000 nett per orang.  

Selain QUBA Ramadan Pop Up Resto, ada memberikan penawaran special dan istimewa bagi para tamu yang ingin menginap di Sutasoma Hotel selama bulan suci Ramadan dan Lebaran, yakni  A Soulful Ramadan Package seharga Rp1.160.000 dan A Soulful of Festive Season Rp975.000. Untuk informasi selengkapnya dapat mengikuti akun Instagram @sutasomahotel dan @thetribrata atau mengunjungi situs web www.thetribrata.com dan www.sutasomahotel.com.

Related Topics

Fortune Ramadan 2023

Magazine

SEE MORE>
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024
The Big Bet
Edisi Mei 2024
Chronicle of Greatness
Edisi April 2024
[Dis] Advantages As First Movers
Edisi Maret 2024
Fortune Indonesia 40 Under 40
Edisi Februari 2024
Investor's Guide 2024
Edisi Januari 2024

IDN Channels

Most Popular

OPEC+ Sepakat Tunda Kenaikan Produksi Minyak Hingga November
Bisnis Manajemen Fasilitas ISS Tumbuh 5% saat Perlambatan Ekonomi
7 Jet Pribadi Termahal di Dunia, Harganya Fantastis!
Gagal Tembus Resisten, IHSG Diprediksi Konsolidasi
Fitur AI Jadi Alasan Canva Naikkan Harga hingga 300%
Pertamina Siapkan 15 Persen Belanja Modal untuk Transisi Energi