Sari Pacific Jakarta Gabung Grup Marriott, Usung Nilai Betawi Modern

Hotel legendaris ini resmi jadi Autograph Collection Hotels.

Sari Pacific Jakarta Gabung Grup Marriott, Usung Nilai Betawi Modern
Dok. Sari Pacific Jakarta
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Hotel legendaris Sari Pacific Jakarta resmi bergabung dengan Autograph Collection Hotels yang menjadi bagian dari Marriott International. Hotel yang dibangun pada 1976 ini menjadi properti pertama di Jakarta yang tergabung dalam Autograph Collection Hotels. 

Sebelumnya, hotel yang merayakan ulang tahunnya yang ke-46 pada 7 November 2022 ini telah mengalami renovasi besar-besaran. Berbagai sudut kini kental arsitektur tradisi berseni tinggi dan budaya kontemporer Betawi.  

Peresmian Sari Pacific Jakarta Autograph Collection dihelat pada Kamis, 10 November 2022 dan dihadiri oleh Menteri BUMN Erick Thohir. Suasana peresmian dan prosesi kedatangan Erick Thohir pun disambut dengan tradisi khas Betawi, yakni Palang Pintu.

Area Vice President, Indonesia, Marriott International, Ramesh Jackson mengatakan, peresmian ini menandakan peluncuran perdana Autograph Collection di Indonesia. 

“Kami sangat bangga memperkenalkan sekaligus menyambut hangat Sari Pacific Jakarta, Autograph Collection ke dalam portofolio hotel dan resor kami yang terus berkembang dan menjadi bagian dari Marriott,” ujarnya.

Merepresentasikan Desa Betawi

Dok. Sari Pacific Jakarta

Terletak di jantung kota Jakarta, hotel ini berlokasi di dekat Grand Indonesia dan Plaza Indonesia pusat perbelanjaan utama kota, serta tempat ikonis seperti Monumen Nasional (MONAS) dan Museum Nasional Indonesia.  

Sebagai sebuah tradisi yang dilestarikan bagi warisan dan kebudayaan lokal, Sari Pacific Jakarta, Autograph Collection menghidupkan tradisi Betawi dengan menghadirkan produk khas daerah maupun layanan khusus dengan pengalaman budaya lokal yang khas. Sebuah suaka bagi koleksi seni dan kerajinan kontemporer Betawi, desain hotel merepresentasikan Desa Betawi yang berwarna dan penuh dengan corak modern. 

Elemen kontemporer yang telah dirancang sedemikian rupa dirangkai dalam setiap arsitekturnya, desain interior, fasilitas, hiburan, penawaran makanan dan minuman, serta layanan hotel yang telah dikurasi.  

Sebagai Autograph Collection pertama di Jakarta dan telah mengalami renovasi besar-besaran, hotel ini memiliki 430 kamar tamu yang elegan, tiga restoran yang menawan, lounge, pool bar, kolam renang outdoor yang terhubung dengan lingkungan sekitar, dan pusat kebugaran.  

Pengalaman bersantap kuliner otentik

Dok. Sari Pacific Jakarta

Dengan menarik wisatawan global dan lokal, hotel ini menawarkan tiga pengalaman bersantap yang luar biasa dan terkenal di kalangan penduduk lokal karena rasa otentiknya, The Japanese. Konsep ini menyajikan sajian khas jepang seperti Robatayaki, Tempura, Sukiyaki, serta berbagai hidangan lainnya yang disajikan di dua meja teppanyaki dan sebuah sushi Bar. 

Para tamu dapat menikmati roti yang baru dipanggang, kue, dan berbagai pilihan santapan daging dari Sari Delicatessen yang menyediakan pilihan suasana indoor dan al fresco untuk pengalaman bersantap. Fiesta menyajikan masakan lokal dan internasional yang disajikan saat sarapan dan makan siang.

Hotel ini juga menyediakan tujuh area pertemuan yang cocok untuk acara perusahaan dan pertemuan sosial lainnya. Grand Ballroom seluas 535 meter persegi dan Istana Ballroom merupakan tempat yang ideal untuk menggelar pernikahan, konferensi, dan acara besar lainnya.  

Sari Pacific Jakarta, Autograph Collection kini menjadi bagian dari Marriott Bonvoy – program perjalanan pemenang penghargaan dari Marriott International – yang memungkinkan anggota untuk mendapatkan dan menukarkan poin untuk menginap di hotel baru dan di hotel lainnya, serta resor lain di seluruh portofolio merek Marriott Bonvoy.  Untuk informasi selengkapnya mengenai Sari Pacific Jakarta, Autograph Collection bisa  mengunjungi www.saripacificjakarta.com. 

Magazine

SEE MORE>
Investor's Guide 2025
Edisi Januari 2025
Change the World 2024
Edisi Desember 2024
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024

Most Popular

Inilah Orang Muda Berpengaruh pada Fortune Indonesia 40 Under 40: 2025
Jadi DPO, Adrian Gunadi Masuk Red Notice Interpol & Paspor Dicabut
GOTO dan Grab Bicarakan Merger pada 2025, Makin Intensif
Harga Saham Bank Central Asia (BBCA) Hari Ini, 05 February 2025
GAPEKA 2025 Berlaku, Apa Saja yang Berubah?
Harga Saham Bank Central Asia (BBCA) Hari Ini, 04 February 2025