Mercedes-Benz Luncurkan MPV V250 Avantgarde Line, Harga Rp1,7 Miliar

Flagship untuk segmen MPV mewah.

Mercedes-Benz Luncurkan MPV V250 Avantgarde Line, Harga Rp1,7 Miliar
Mercedes-Benz V 250 Avantgarde Line/Fortune Indonesia/Desy Y
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI) resmi meluncurkan versi terbaru MPV V-Class, yakni Mercedes-Benz V250 Avantgarde Line di Jakarta, Rabu (20/4).

Kendaraan ini hadir dengan tampilan, fitur, serta teknologi terbaru yang diklaim mampu memberikan kenyamanan dan keamanan yang lebih bagi pengguna.

"Mercedes-Benz V-Class merupakan flagship model untuk segmen MPV mewah. Mobil ini sekarang tampil lebih mewah dengan desain captain seat terbaru untuk memberikan kenyamanan dan keamanan bagi seluruh penumpang," kata President Director PT MBDI Choi Duk Jun dalam sambutannya.

Spesifikasi Mercedes-Benz V250 Avantgarde Line terbaru

Mercedes-Benz V 250 Avantgarde Line/Fortune Indonesia/Desy Y

Department Manager Product & Pricing MB Cars & Vans PT MBDI Aldo Andityra Rais menyampaikan, ada tiga hal penting yang diunggulkan dari model baru ini. "Pertama adalah safety, comfort, dan technology," ujar Aldo.

Berbagai penyegaran dibawa oleh Mercedes-Benz V250 Avantgarde Line terbaru. Terbanyak dilakukan dilakukan pada bagian interior.

"Ada beberapa fitur tambahan pada luxury captain seat, seperti USB C Type C mobile charging, storage compartment, cup holder in outer armrest, dan head pillow," kata Aldo. Selain desain baru, luxury captain seats di baris kedua juga dilengkapi fitur pemanas, ventilasi dan pijat.

MPV premium yang diproduksi langsung di Jerman itu juga hadir dengan serangkaian perlengkapan standar yang diperluas termasuk Burmester® surround sound system, dan layar infotainment berukuran 10,25 inci dengan MBUX, ambient lighting, cupholder yang dikontrol suhu, konsol tengah dengan lemari pendingin, dan atap kaca panoramik.

"Untuk model terbaru ini kami datangkan secara utuh dari Jerman, jadi tidak ada modifikasi," kata Head of Sales Operations and Product Management MBDI, Karyanto Hardjosoemarto.

Performa dan dapur pacu

Mercedes-Benz V 250 Avantgarde Line/Fortune Indonesia/Desy Y

Dari sektor dapur pacu, MPV premium masih menggunakan mesin yang sama dengan model sebelumnya, yakni 1.991cc 4 silinder segaris. Konfigurasi mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga 211 HP dan torsi 350 Nm, dengan kecepatan maksimal 210 km/jam. Tenaga disalurkan ke roda belakang melalui transmisi otomatis 9G-Tronic. Transmisi ini memastikan peningkatan kenyamanan dan efisiensi berkendara.

Mobil keluarga ini juga telah dibekali fitur keselamatan. Ada 6 airbag, yakni untuk pengemudi, penumpang depan, thorax-pelvis side airbag untuk pengemudi dan penumpang kursi depan, serta curtain airbag yang melindungi penumpang dari pilar A hingga D. Mobil ini juga diklaim telah meraih bintang lima dalam uji tabrak Euro NCAP.

Sebelum diluncurkan, sebenarnya MBDI telah membuka pemesanan untuk V-Class terbaru ini sejak awal 2022. Menurut Karyanto, 30 unit terjual pada tahap pertama pemesanan dan bulan ini mulai dikirimkan kepada konsumen.

"Pemesanan sudah kami buka sejak awal tahun karena kami sudah sempat informasikan ke dealer secara internal. Saat ini sudah dibuka pemesanan lagi, tetapi saya sampaikan, kalau pesan sekarang, pengantaran akan dilakukan Juli atau Agustus," katanya.

Harga Mercedes-Benz V250 Avantgarde Line

Mercedes-Benz V 250 Avantgarde Line/Fortune Indonesia/Desy Y

Karyanto mengatakan tidak ada batasan untuk pemesanan V250 Avantgarde Line ini. Kendati demikian, MBDI juga tidak mau menetapkan target untuk penjualannya.

"Kami tidak mau memasang target untuk penjualan. Tujuan kami adalah memperkuat segmen MPV kami," ujarnya.

Mercedes-Benz V250 Avantgarde Line terbaru tersedia dalam dua pilihan warna, yakni Obsidian Black dan Graphite Grey. MPV mewah ini dipasarkan dengan harga Rp1,730 miliar off the road

Magazine

SEE MORE>
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024
The Big Bet
Edisi Mei 2024
Chronicle of Greatness
Edisi April 2024

Most Popular

Mega Insurance dan MSIG Indonesia Kolaborasi Luncurkan M-Assist
Siapa Pemilik Grab? Perusahaan Jasa Transportasi Terbesar
Harga Saham GoTo Group (GOTO) Hari Ini, 22 November 2024
Booming Chip Dorong Pertumbuhan Ekonomi Singapura
Pimpinan G20 Sepakat Kerja Sama Pajaki Kelompok Super Kaya
Dorong Bisnis, Starbucks Jajaki Kemitraan Strategis di Cina