Hasil Pertemuan Bappebti dan Indodax Usai Diduga Diretas

Proses investigasi masih berlangsung.

Hasil Pertemuan Bappebti dan Indodax Usai Diduga Diretas
Ilustrasi kripto. ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Fortune Recap

  • Bappebti memeriksa Indodax setelah dugaan peretasan sistem transaksi kripto
  • CEO Indodax, Oscar Darmawan, mengonfirmasi dugaan peretasan dan menjamin keamanan saldo pelanggan
  • Pakar keamanan siber Teguh Aprianto menyebutkan kerugian transaksi ilegal mencapai lebih dari US$21,8 juta atau sekitar Rp335 miliar

Jakarta, FORTUNE - Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) telah PT Indodax Nasional Indonesia (Indodax) setelah terjadi peristiwa dugaan peretasan pada sistem transaksi perdagangan kripto.

Indodax menyatakan tengah melalukan investigasi untuk menindaklanjuti dugaan tersebut.

Dalam keterangan pers, Kamis (12/9), Kepala Bappebti, Kasan, mengatakan Bappebti berkoordinasi dengan Indodax untuk mencari duduk perkara masalah tersebut.

"Saat ini Indodax sedang dalam proses investigasi terhadap sistem yang diduga mengalami peretasan tersebut,” ujarnya.

Kasan juga menjelaskan, Indodax kini tengah melakukan penutupan sistem secara menyeluruh untuk memastikan semua sistem beroperasi dengan baik.

“Untuk itu, Bappebti mengimbau masyarakat, khususnya pelanggan Indodax, agar tetap tenang dan tidak panik,” katanya.

CEO Indodax, Oscar Darmawan, membenarkan bahwa layanan perusahaannya diduga mengalami peretasan. Dia menekankan pihaknya masih melakukan penyelidikan dan pemeliharaan menyeluruh terhadap sistemnya.

“Selama proses ini, platform web dan aplikasi Indodax tidak dapat diakses. Namun, tidak perlu khawatir, karena kami pastikan bahwa saldo pelanggan akan aman, baik secara kripto maupun rupiah,” kata Oscar.

Pontensi kerugian yang dialami Indodax

Sebelumnya, informasi mengenai dugaan peretasan ini dibagikan oleh pakar keamanan siber, Teguh Aprianto, melalui akun pribadinya, @secgron, pada platform media sosial X.

Teguh membagikan sebuah tangkapan layar yang menunjukkan indikasi bahwa sistem Indodax telah diretas.

"Indodax, salah satu platform pertukaran kripto di Indonesia, diduga mengalami kebocoran dengan kerugian transaksi ilegal mencapai lebih dari US$21,8 juta atau sekitar Rp335 miliar," demikian posting Teguh tersebut.

Dalam cuitannya, Teguh juga menyebutkan bahwa insiden keamanan tersebut telah dikonfirmasi oleh Chief Technology Officer (CTO) Indodax.

"Hingga saat ini Indodax masih dalam status pemeliharaan (maintenance)," ujarnya.

Co-founder dan CTO Indodax, William Sutanto, menegaskan bahwa Indodax akan bertanggung jawab terhadap kerugian nasabah.

"Kami masih dalam proses investigasi kasus ini. Untuk pengguna Indodax tidak perlu khawatir karena Indodax akan menanggung kerugian atas kasus hacking ini. Your assets are SAFU," kata William pada akun X @WilliamSutant0, menyinggung akronim SAFU yang berarti secure asset fund for users.

Magazine

SEE MORE>
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024
The Big Bet
Edisi Mei 2024
Chronicle of Greatness
Edisi April 2024

IDN Channels

Most Popular

Harga Saham Bank Rakyat Indonesia (BBRI) Hari Ini, 21 November 2024
Beban Kerja Tinggi dan Gaji Rendah, Great Resignation Marak Lagi
Terima Tawaran US$100 Juta Apple, Kemenperin Tetap Tagih Rp300 Miliar
Harga Saham GoTo Group (GOTO) Hari Ini, 21 November 2024
Siapa Pemilik Grab? Perusahaan Jasa Transportasi Terbesar
Tolak Wacana PPN 12 Persen, Indef Usulkan Alternatif yang Lebih Adil