4 Direksi AMMN Jual 105,5 Juta Saham, Presdir Justru Beli

Saham AMMN melemah 6 persen pada Jumat (27/9) ini.

4 Direksi AMMN Jual 105,5 Juta Saham, Presdir Justru Beli
Seremoni pencatatan saham PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN).
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Fortune Recap

  • Beberapa Direksi PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN) menjual ratusan juta saham AMMN dengan nilai total Rp1,01 triliun.
  • Presiden Direktur AMMN, Alexander Ramlie membeli langsung 105,40 juta saham yang dijual para direksi, meningkatkan kepemilikan sahamnya menjadi 0,53 persen.
  • Alexander Ramlie juga menjual 117,00 juta saham yang dimiliki secara tidak langsung melalui Miracle Milestone Limited dengan dana senilai Rp1,15 triliun.

Jakarta, FORTUNE - Beberapa Direksi PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN) menjual ratusan juta saham AMMN, bersamaan dengan aksi beli Presiden Direktur AMMN, Alexander Ramlie dalam nilai setara.

Aksi jual atas saham AMMN dilakukan oleh Direktur Amman Mineral, David Alexander Gibbs, Irwin Ka Pui Wan, Lal Naveen Chandra, dan Arief Widyawan Sidarto. Masing-masing melego 26,35 juta saham AMMN pada Rabu (25/9) dengan harga Rp9.631 per saham. Dus, masing-masing mengantongi dana hasil aksi jual senilai Rp253,79 miliar.

Keempatnya melepas sejumlah 105,40 juta saham. Para Direktur AMMN pun memperoleh total dana senilai Rp1,01 triliun.

Dalam waktu yang sama, Presiden Direktur AMMN, Alexander Ramlie melakukan pembelian langsung atas 105,40 juta saham yang dijual para direksi. Setelah transaksi, kepemilikan saham secara langsung Alexander Ramlie atas saham AMMN meningkat dari 281,58 juta (0,38 persen) menjadi 386,98 juta (0,53 persen).

"Tujuan transaksi adalah untuk investasi pribadi," demikian menurut Corporate Secretary Amman Mineral Internasional, Vemmy Febrianty dalam keterbukaan informasi, dikutip Jumat (27/9).

Penjualan kepemilikan saham tidak langsung

Alexander Ramlie pun menjual sebanyak 117,00 juta saham yang dimiliki secara tidak langsung melalui Miracle Milestone Limited dengan harga Rp9.833 pada 20 September 2024. Tujuannya juga investasi pribadi. 

Ia pun mendapatkan dana senilai Rp1,15 triliun dari aksi jual tersebut. 

Selepas transaksi penjualan itu, saham AMMN yang dimiliki secara tak langsung oleh Alexander Ramlie berjumlah 5,01 miliar dengan persentase hak suara 6,91 persen.

Secara mendetail, kini Alexander Ramlie memegang saham AMMN secara tidak langsung melalui:

  • Miracle Milestone Limited sebanyak 409,50 juta.
  • SAJIR 9 LLC sebanyak 4,18 miliar.
  • Fennel Field LLC sebanyak 337,50 juta.
  • Charing Cross Holdings sebanyak 81,00 juta.

Sebelumnya, ia memegang 5,13 miliar saham AMMN secara tak langsung, dengan persentase hak suara 7,07 persen.

Pada Jumat pukul 14.19 WIB, saham AMMN terkoreksi 6,44 persen ke harga Rp9.450.

Magazine

SEE MORE>
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024
The Big Bet
Edisi Mei 2024
Chronicle of Greatness
Edisi April 2024

Most Popular

Harga Saham Bank Rakyat Indonesia (BBRI) Hari Ini, 21 November 2024
Siapa Pemilik Grab? Perusahaan Jasa Transportasi Terbesar
Terima Tawaran US$100 Juta Apple, Kemenperin Tetap Tagih Rp300 Miliar
Harga Saham GoTo Group (GOTO) Hari Ini, 21 November 2024
Tolak Wacana PPN 12 Persen, Indef Usulkan Alternatif yang Lebih Adil
Harga Saham GoTo Group (GOTO) Hari Ini, 22 November 2024