Jakarta, FORTUNE - PT Delta Niaga (DNS) kembali mengajukan permohonan Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU) kepada anak usaha dari PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA), yaitu PT Wijaya Karya Industri & Konstruksi (WIKON).
Selaku induk perusahaan WIKON, WIKA menyatakan WIKON menghormati proses hukum dan akan menjalankannya sesuai dengan alur persidangan yang berlaku, “dan tetap membuka jalur komunikasi kepada DNS sebagai salah satu upaya dalam proses win-win solution,” ujar Corporate Secretary WIKA, Mahendra Vijaya, dalam keterbukaan informasi, Selasa (21/1).
Sebelumnya, DNS telah mengajukan permohonan PKPU kepada WIKON dengan nilai permohonan Rp842,12 juta yang sebelumnya telah beroleh penolakan putusan oleh pengadilan. Oleh sebab itu, DNS kembali melakukan permohonan PKPU melalui Pengadilan Niaga Jakarta Pusat pada 15 Januari 2025.
WIKON dijadwalkan akan melakukan sidang pertama atas permohonan PKPU tersebut pada 22 Januari 2025 di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat Kelas 1 A Khusus.
Mahendra menyatakan permohonan PKPU oleh DNS tersebut tidak berdampak material bagi perseroan.
“Nilai permohonan yang diajukan oleh DNS tidak bersifat material bagi perseroan,” ujarnya.
Merujuk keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), kontribusi pendapatan WIKON kepada WIKA hingga kuartal III-2024 mencapai Rp490,24 miliar atau 3,91 persen. Total aset WIKON adalah Rp3,03 triliun atau berkontribusi 4,53 persen pada WIKA.
Sementara itu, total ekuitas WIKON mencapai Rp402,83 miliar atau berkontribusi 2,48 persen kepada WIKA.
“Hingga saat ini, tidak terdapat informasi/fakta/kejadian penting lainnya yang material dan dapat mempengaruhi harga saham serta kelangsungan hidup perseroan,” katanya.
Pada perdagangan hari ini, saham WIKA menguat 2 poin (0,84 persen) menuju level 240 dengan volume transaksi 193,24 ribu dan nilai transaksi Rp4,74 miliar.