KPU Umumkan Hasil Rekapitulasi Pemilu 2024, Prabowo-Gibran Terbanyak

Prabowo-Gibran raih 96.214.691 suara.

KPU Umumkan Hasil Rekapitulasi Pemilu 2024, Prabowo-Gibran Terbanyak
KPU tetapkan hasil resmi Pemilu 2024, Rabu (20/3). (ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE – Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengumumkan hasil penetapan rekapitulasi suara Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 secara resmi melalui rapat pleno yang diadakan Rabu (20/3).

Ketua KPU, Hasyim Asyari mengumumkan bahwa jumlah suara sah secara nasional mencapai 164.227.475–dari 204.807.222 pemilih yang masuk dalam daftar pemilih tetap (DPT)–yang didapat dari perolehan suara di 38 provinsi dan 128 panitia pemilihan luar negeri (PPLN).

“Ada dinamika, ada catatan kejadian khusus, catatan keberatan, oleh karena itu rapat pleno rekapitulasi hasil perolehan suara tingkat nasional kita nyatakan selesai,” katanya di kantor KPU, Rabu (20/3).

Berdasarkan penghitungan, KPU mengumumkan pasangan calon Presiden-Wakil Presiden Republik Indonesia nomor urut dua, Prabowo Subianto-Gibran Rabuming Raka, meraih memenangkan kontestasi dengan perolehan suara terbanyak dalam Pilpres 2024. “Sebanyak 96.214.691 suara,” katanya.

Sementara, pasangan calon nomor urut satu, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar berada di posisi kedua dengan perolehan mencapai 40.971.906 suara. Adapun, pasangan nomor urut tiga, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, berada di posisi ketiga dengan raihan 27.040.878 suara.

Partai peserta pemilu

KPU tetapkan hasil resmi Pemilu 2024, Rabu (20/3). (ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra)

Untuk hasil pemilihan umum berdasarkan partai, KPU menetapkan delapan partai dari delapan belas peserta Pemilu berhak masuk ke posisi legislatif dengan perolehan suara yang sudah memenuhi ambang batas parlemen empat persen.

Adapun, pemenang dari Pemilu ini adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang berhasil meraih 25.387.279 suara atau 16,73 persen. Pada posisi kedua, Parta Golkar mendapat 23.208.654 suara atau 15,29 persen. Sementara, Partai Gerindra yang dipimpin Prabowo Subianto berada di posisi ketiga dengan jumlah suara pencapai 20.071.708 suara atau mencapai 13,22 persen.

Berikutnya, ada Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dengan 10,62 persen; Partai NasDem 9,66 persen; Partai Keadilan Sejahtera 8,42 persen; Partai demokrat 7,43 persen; dan Partai Amanat Nasional (PAN) 7,24 persen.

Sementara, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Perindo, Partai Gelora, Partai Hanura, Partai Buruh, Parta Ummat, Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Garuda, dan Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) tidak lolos ke Senayan, karena tidak memenuhi ambang bantas parlemen 4 persen.

Selain itu, ada enam partai politik lokal peserta Pemilu di Provinsi Nangroe Aceh Darussallam, yakni Partai Nanggroe Aceh, Partai Generasi Atjeh Beusaboh Tha'at dan Taqwa, Partai Darul Aceh, Partai Aceh, Partai Adil Sejahtera Aceh, dan Partai Soliditas Independen Rakyat Aceh.

Related Topics

KPUPemilu 2024

Magazine

SEE MORE>
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024
The Big Bet
Edisi Mei 2024
Chronicle of Greatness
Edisi April 2024

Most Popular

Harga Saham Bank Rakyat Indonesia (BBRI) Hari Ini, 21 November 2024
Beban Kerja Tinggi dan Gaji Rendah, Great Resignation Marak Lagi
Terima Tawaran US$100 Juta Apple, Kemenperin Tetap Tagih Rp300 Miliar
Harga Saham GoTo Group (GOTO) Hari Ini, 21 November 2024
Siapa Pemilik Grab? Perusahaan Jasa Transportasi Terbesar
Tolak Wacana PPN 12 Persen, Indef Usulkan Alternatif yang Lebih Adil