Jakarta, FORTUNE – Sebanyak 41 unit bus listrik akan mengaspal di Bali untuk mendukung mobilitas selama Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 berlangsung di Bali. Bus listrik hasil produksi dalam negeri itu akan mulai beroperasi Jumat (11/11) hingga Kamis (17/11).
Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, mengecek bus listrik Merah Putih yang akan digunakan sebagai angkutan pengumpan (shuttle) untuk melayani para delegasi dan peserta KTT G20. Dia ingin memastikan operasional bus-bus tersebut dapat berjalan dengan baik.
“Saya menjajal bus listrik karya anak bangsa, hasil kolaborasi antara Kemenhub, Kemenristek Dikti, INKA, dan sejumlah perguruan tinggi di Indonesia. Tingkat komponen dalam negeri bus listrik ini sudah lebih dari 50 persen. Ini merupakan hasil perjuangan kita, dan menjadi kebanggaan kita di momen G20 ini,” ujar Budi dalam keterangannya, Kamis (10/11).
Bus berukuran sedang dan besar ini akan beroperasi di kawasan Nusa Dua, Sawangan, Samabe, dan lokasi KTT G20 di Bali.
Pengoperasiannya dijadwalkan berlangsung dari pukul 06.00 WITA hingga pukul 22.00 WITA.
Selain bus Merah Putih, bus listrik juga didatangkan dari berbagai pihak seperti Universitas Indonesia, dan sejumlah produsen otomotif dalam negeri.
Nantinya, bus-bus itu akan digunakan sebagai angkutan massal perkotaan di kota Bandung, Surabaya, dan Bali melalui program buy the service (BTS) dari Kemenhub. Operatornya adalah DAMRI.
Rute bus listrik selama KTT G20
Corporate Secretary DAMRI, Akhmad Zulfikri, menjelaskan perusahaan telah melakukan sejumlah persiapan dalam pengoperasian bus listrik tersebut, mulai pelatihan kepada pengemudi, hingga simulasi jalur kepada seluruh tim operasional.
“Kami optimis bus listrik dapat beroperasi secara prima. Dengan persiapan yang matang dan pengecekan secara berkala, semoga pengoperasian armada ini mampu menunjang kelancaran agenda KTT G20.” ujarnya.
Rute yang akan dilalui oleh bus listrik di Nusa Dua dibagi menjadi tiga:
- Rute ND 1. Bus akan melewati Lapangan Lagoon - Sofitel Hotel & Resort - BNDCC - Bali Collection - Hotel St. Regis - Mulia Resort - Hotel Hilton - The Apurva Kempinski – Samabe Bali Suites & Villas.
- Rute ND 2. Bus akan melewati Nusa Dua Beach Hotel - The Westin Hotel - Hotel The Laguna - Hotel Melia Bali - Bali Collection - Hotel Grand Hyatt - Ayodya Resort Bali - Hotel Merusaka - The Apurva Kempinski.
- Rute ND 3. Bus akan melewati Bali Collection – The Mulia Resort - The Apurva Kempinski - Hotel Ritz Carlton.