Daftar 11 Negara ASEAN Terbaru, Beserta Ibukotanya!

Terjadi penambahan anggota!

Daftar 11 Negara ASEAN Terbaru, Beserta Ibukotanya!
Ilustrasi: bendera negara anggota ASEAN. (Dok. Istimewa)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Berikut ini adalah daftar negara ASEAN yang terbaru. ASEAN adalah organisasi yang mewadahi kerja sama negara di Asia Tenggara. Kependekan dari ASEAN adalah Association of Southeast Asian Nations. Dalam situs resmi ASEAN disebutkan, perkumpulan itu kini beranggotakan 11 negara.

Asia Tenggara dibedakan dalam dua kelompok. Kelompoknya yaitu Asia Tenggara daratan (ATD) dan Asia Tenggara maritim (ATM)  Berikut ini ulasan dari daftar negara ASEAN terbaru yang telah dirangkum dari berbagai sumber:

1. Indonesia

Indonesia berada di antara benua Asia dan Australia. Posisi geografis yang berada sebagai titik silang perekonomian dunia. Ini sangat berpengaruh pada aktivitas perdagangan negeri tersebut.

  • Ibu kota: Jakarta
  • Jumlah penduduk: 275,77 juta (2021)
  • Agama: Islam, Protestan, Katolik, Hindu, Budha, dan Konghucu
  • Bahasa: bahasa Indonesia
  • Mata uang: Rupiah 
  • Luas wilayah: 1.904.569 kilometer persegi
  • Kepala negara dan kepala pemerintahan: Presiden

2. Malaysia

Saat ini, pemerintahan Malaysia menganut demokrasi parlementer dengan sistem monarki konstitusional. Raja berperan sebagai kepala negara, sementara perdana menteri menduduki posisi sebagai kepala pemerintahan.

  • Ibu kota: Kuala Lumpur 
  • Jumlah penduduk: 32.730.000 jiwa 
  • Agama: Islam, Budha, Kristen, Hindu, dan agama Tionghoa tradisional.
  • Bahasa: Melayu, Inggris, Tiongkok, dan Tamil
  • Mata uang: Ringgit (MYR) 
  • Luas wilayah: 329.847 kilometer persegi.
  • Kepala negara: Raja 
  • Kepala pemerintahan: Perdana Menteri

3. Singapura

Singapura atau Republik Singapura adalah negara kepulauan yang terletak di ujung selatan Semenanjung Malaya, berjarak 137 kilometer di utara khatulistiwa.

  • Ibu kota: Singapura
  • Jumlah penduduk: 5,8 juta
  • Agama: Budha, Kristen, Islam, Taoisme, dan Hindu
  • Bahasa: Inggris, Mandarin, Melayu, dan Tamil
  • Mata uang: Dolar Singapura (SGD)
  • Luas wilayah: 721,5 kilometer persegi
  • Kepala negara: Presiden
  • Kepala pemerintahan: Perdana Menteri

4. Brunei Darussalam

Brunei Darussalam atau Brunei adalah negara berdaulat di Asia Tenggara. Brunei terletak di pantai utara pulau Kalimantan. Monarki absolut adalah sistem pemerintahan yang kepala negara. Kepala pemerintahannya adalah seorang raja atau sultan.

  • Ibu kota: Bandar Seri Begawan
  • Jumlah penduduk: 423.196 juta
  • Agama: Islam, Kristen, Katolik, Budha, dan animisme
  • Bahasa: Melayu, Inggris, dan Mandarin
  • Mata uang: Dolar Brunei (BND) 
  • Luas wilayah: 5.765 kilometer persegi
  • Kepala negara dan kepala pemerintahan: Sultan

5. Filipina

 Negara Filipina merupakan negara kepulauan terbesar kelima dunia dengan 7.641 pulau. Negara ini juga memiliki garis pantai terpanjang kelima di dunia. Panjang garis pantai Filipina 36.289 kilometer.

  • Ibu kota: Manila 
  • Jumlah penduduk: 109,6 juta jiwa
  • Agama: Protestan, Katolik, Islam Bahasa: Filipino/Tagalog dan Inggris
  • Mata uang: Peso (PHP)
  • Luas wilayah: 343.448 kilometer persegi
  • Kepala Negara dan kepala pemerintahan: Presiden

6. Thailand

Thailand merupakan negara Asia Tenggara yang berbatasan langsung dengan Laos dan Kamboja di timur, Malaysia dan Teluk Siam di selatan, dan Myanmar di sebelah barat. Bentuk negara ini pun monarki konstitusional yang menganut sistem demokrasi parlementer.
 

  • Ibu kota: Bangkok 
  • Jumlah penduduk: 70 juta jiwa
  • Agama: Budha aliran Theravada, Islam, Kristen, dan Hindu.
  • Bahasa: Thai 
  • Mata uang: Baht (THB)
  • Luas wilayah: 513.120 kilometer persegi
  • Kepala negara: Raja
  • Kepala pemerintahan: Perdana Menteri

7. Kamboja

Kamboja terkenal sebagai pengekspor garmen. Sektor pariwisata Kamboja pun cukup kuat. Hal ini menjadikan Kamboja sebagai negara dengan pertumbuhan ekonomi pesat di Asia Tenggara.

  • Ibu kota: Phnom Penh
  • Jumlah penduduk: 16.718.965 jiwa.
  • Agama: Buddha Theravada, Islam, dan lainnya.
  • Bahasa: Khmer, Prancis, dan Inggris
  • Mata uang: Riel (KHR)
  • Luas wilayah: 181.035 kilometer persegi
  • Kepala negara: Raja
  • Kepala pemerintahan: Perdana Menteri

8. Laos

Republik Demokratik Rakyat Laos didirikan pada 2 Desember 1975 dan merupakan negara dengan sistem partai tunggal, Partai Revolusioner Rakyat Laos  (LPRR) dengan ideologi komunis memiliki organisasi sayap yang mengatur kebijakan dan mengendalikan seluruh aspek kehidupan di Laos.
 

  • Ibu kota: Vientiane
  • Jumlah penduduk: 7.275.560 jiwa.
  • Agama: Budha, Satsana Phi, Islam, Kristen
  • Bahasa: Lao, Prancis, dan Inggris
  • Mata uang: Kip (LAK)
  • Luas wilayah: 237.955 kilometer persegi.
  • Kepala negara: Presiden
  • Kepala pemerintahan: Perdana menteri
     

9. Vietnam

Dilansir dari laman resmi Kementerian Luar Negeri, Vietnam memiliki 54 suku etnis yang tersebar di seluruh wilayah. Suku Kinh merupakan mayoritas dengan 86 persen. Populasi Vietnam dan tinggal di dataran rendah dan delta-delta sungai, sementara 53 suku etnis lainnya tersebar di daerah pegunungan. Tiap suku etnis di Vietnam memiliki budaya, agama, dan kepercayaan yang berbeda satu dari yang lainnya.

  • Ibu kota: Hanoi 
  • Jumlah penduduk: 97.338.579 jiwa.
  • Agama: Buddha, Katolik, Caodaisme, Protestan, Hoahaoisme
  • Bahasa: Vietnam
  • Mata uang: Dong (VNB)
  • Luas wilayah: 331.230,8 kilometer persegi.
  • Kepala negara: Presiden
  • Kepala pemerintahan: Perdana menteri
     

10. Myanmar

Myanmar memperoleh kemerdekaan dari Inggris pada 4 Januari 1948. Pada 1962, angkatan bersenjata Myanmar menggulingkan pemerintahan sipil dan memasang rezim otoriter.

Myanmar memiliki kegiatan ekonomi yang berfokus pada sektor pertambangan. Secara simultan menghasilkan tembaga, emas, gas alam, nikel, dan juga perak. Selain itu, Myanmar juga banyak menghasilkan nikel dan tembaga.
 

  • Ibu kota: Nay Pyi Taw (Naypyidaw) 
  • Agama: Budha, Kristen, Islam, Hindu dan animisme
  • Bahasa: Burma 
  • Mata uang: Kyat (MMK)
  • Populasi: 52,89 juta jiwa (2016) 
  • Luas wilayah: 676.578 kilometer persegi.
  • Kepala negara: Presiden
  • Kepala pemerintahan: Perdana Menteri 

11. ​Republik Demokratik Timor-Leste

Timor Leste atau ​Republik Demokratik Timor-Leste (nama resmi) telah diakui dan masuk sebagai daftar negara ASEAN terbaru. Permintaan negara ini untuk bergabung ke ASEAN telah disetujui pada Senin (11/11/2022) di forum KTT ASEAN di Kamboja.

Mengutip dari situs resmi kemlu.go.id, Timor Leste memiliki luas wilayah sebesar 14.874 KM2. Unikanya, negara ini memiliki beberapa bahasa, yakni bahasa Tetum dan Portugis sebagai bahasa resmi. Sedangkan, bahasa Inggris dan Indonesia sebagai bahasa kerja.

  • Ibu kota: Dili
  • Jumlah penduduk: 1,413 juta (berdasarkan sensus penduduk Juli 2021)
  • Agama: Katolik, Protestan, Islam, dan lain-lain
  • Bahasa: Bahasa Tetum dan Portugis sebagai bahasa resmi. Sedangkan, bahasa Inggris dan Indonesia sebagai bahasa kerja
  • Mata uang: Dolar Amerika Serikat (US$)
  • Luas wilayah: 14.874 KM2
  • Kepala negara: Presiden
  • Kepala pemerintahan: Perdana Menteri

Demikianlah daftar negara ASEAN terbaru 2023 yang perlu Anda ketahui. ASEAN merupakan forum penting bagi negara Asia Tenggara, terutama untuk membina hubungan kerja skala internasional.

Magazine

SEE MORE>
Investor's Guide 2025
Edisi Januari 2025
Change the World 2024
Edisi Desember 2024
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024

Most Popular

WTO Buktikan Uni Eropa Diskriminasi Minyak Sawit Indonesia
Daftar 10 Saham Blue Chip 2025 Terbaru
Selain Bukalapak, Ini 7 e-Commerce yang Tutup di Indonesia
Israel Serang Gaza Usai Sepakat Gencatan Senjata, 101 Warga Tewas
Suspensi Saham RATU Resmi Dicabut, Jadi Top Gainers
Mengapa Nilai Tukar Rupiah Bisa Naik dan Turun? Ini Penyebabnya