Indonesia dan Kanada Sepakat Rampungkan ICA-CEPA Hingga Akhir 2023

ICA-CEPA masuk perundingan putaran keenam September nanti.

Indonesia dan Kanada Sepakat Rampungkan ICA-CEPA Hingga Akhir 2023
Wakil Menteri Perdagangan RI, Jerry Sambuaga menerima kunjungan Assistant Deputy Minister, Indo-Pacific, Global Affairs Canada, Weldon Epp di Kantor Kementerian Perdagangan, Selasa (11/7). (Dok. Kemendag)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Wakil Menteri Perdagangan, Jerry Sambuaga, bertemu Asisten Deputi Menteri Urusan Global Kanada Indo-Pasifik, Weldon Epp, demi membahas hubungan perdagangan bilateral antara Indonesia dan Kanada, termasuk perkembangan Indonesia–Canada Comprehensive Economic Partnership Agreement (ICA–CEPA) di Jakarta, Selasa (11/7).

Kedua pihak telah bersepakat untuk mendorong penyelesaian ICA-CEPA hingga akhir tahun ini.

"Pada perundingan putaran kelima yang telah digelar bulan lalu, kedua pihak sepakat untuk dapat lebih pragmatis dan kreatif dalam mengupayakan kemajuan perundingan yang signifikan untuk dapat dijadikan salah satu deliverables pada pertemuan kedua kepala negara di sela-sela pertemuan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN di Indonesia pada September 2023 mendatang,” kata dia dalam keterangan pers, Rabu (12/7).

Jerry mengatakan Indonesia akan berusaha memenuhi komitmennya, dan Kanada diharapkan untuk dapat lebih fleksibel dan memahami bahwa terdapat perbedaan dalam beberapa pengaturan domestik Indonesia untuk isu-isu tertentu.

Diluncurkan pada 21 Juni 2021, perundingan ICA-CEPA telah dilangsungkan hingga lima putaran.

Putaran kelima dilaksanakan secara tatap muka di Ottawa, Kanada, pada 29 Mei–2 Juni 2023, dan dilanjutkan dengan perundingan pengadaan barang dan jasa pemerintah, perdagangan inklusif, lingkungan, dan ketenagakerjaan yang dilakukan secara daring pada 6-12 Juni 2023.

Perundingan lanjutan akan dilakukan di Kanada

Jerry menambahkan untuk menjaga momentum positif dan pencapaian target penyelesaian perundingan, kedua pihak sepakat untuk mengadakan koordinasi intensif secara intersesi untuk seluruh kelompok kerja (working group) dan akan dilaporkan kepada Chief Negotiators Intersessional Meeting secara daring pada akhir Agustus 2023.

“Diharapkan penyelesaian ICA-CEPA dapat meningkatkan perdagangan dan investasi Indonesia-Kanada,” kata Jerry.

Weldon Epp sendiri menyampaikan Kanada sangat mengharapkan ICA-CEPA dapat segera diselesaikan sehingga kedua pihak dapat memanfaatkan dengan optimal.

“Hal ini tentunya akan meningkatkan perdagangan antara kedua negara,” ujarnya.

Nilai perdagangan Indonesia-Kanada

Berdasarkan data Kementerian Perdagangan, total perdagangan Indonesia-Kanada pada 2022 membukukan nilai US$4,27 miliar dengan tren kenaikan 10,7 persen dalam lima tahun terakhir. Pada Januari-Mei 2023, total perdagangan Indonesia-Kanada mencapai US$1,6 miliar. Sementara itu, neraca perdagangan kedua negara mencetak defisit US$1,72 miliar.

Ekspor Indonesia ke Kanada pada 2022 didominasi oleh karet alam, alas kaki kulit, alas kaki bahan kain, pakaian (jaket), dan kertas. Impor Indonesia dari Kanada pada 2022 berupa pupuk mineral, gandum dan meslin, serbuk kayu kimia, kedelai, dan serbuk kayu semi-kimia. 

Berdasarkan data Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Kanada adalah sumber ke-15 foreign direct investment (FDI) Indonesia pada 2022. Investasi Kanada di Indonesia pada 2018–2022 mencapai US$964,5 juta di 761 proyek.

Magazine

SEE MORE>
Investor's Guide 2025
Edisi Januari 2025
Change the World 2024
Edisi Desember 2024
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024

IDN Channels

Most Popular

WTO Buktikan Uni Eropa Diskriminasi Minyak Sawit Indonesia
Daftar 10 Saham Blue Chip 2025 Terbaru
Selain Bukalapak, Ini 7 e-Commerce yang Tutup di Indonesia
Israel Serang Gaza Usai Sepakat Gencatan Senjata, 101 Warga Tewas
Suspensi Saham RATU Resmi Dicabut, Jadi Top Gainers
Mengapa Nilai Tukar Rupiah Bisa Naik dan Turun? Ini Penyebabnya