Enam Orang Dinyatakan Lolos Seleksi Tahap IV DK OJK

Presiden akan usulkan 4 nama ke DPR untuk fit & proper test.

Enam Orang Dinyatakan Lolos Seleksi Tahap IV DK OJK
source_name
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Enam orang Calon Anggota Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (DK OJK) Periode 2023–2028 dinyatakan lolos seleksi Tahap IV (afirmasi/wawancara) pada Minggu (28/5).

Keenam calon tersebut adalah:

  1. Agusman
  2. Adi Budiarso
  3. Budi Santoso
  4. Hasan Fawzi
  5. Erwin Haryono
  6. Mardianto Eddiwan Danusaputro

Selanjutnya, empat calon anggota DK OJK akan disampaikan kepada Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) guna menjalani fit and proper test

"Kemudian DPR akan menyampaikan 2 calon anggota DK OJK terpilih kepada Presiden untuk ditetapkan, yang selanjutnya akan diambil sumpah/janji jabatan di hadapan Mahkamah Agung," demikian bunyi pengumuman hasil seleksi tahap IV Calon Anggota DK OJK, dikutip Fortune Indonesia, Rabu (31/5).

Panitia Seleksi (Pansel) DK OJK mengatakan dua calon terpilih akan menduduki jabatan:

  1. Kepala Eksekutif Pengawas Lembaga Pembiayaan, Perusahaan Modal Ventura, Lembaga Keuangan Mikro, dan Lembaga Jasa Keuangan Lainnya merangkap Anggota, dan
  2. Kepala Eksekutif Pengawas Inovasi Teknologi Sektor Keuangan, Aset Keuangan Digital, dan Aset Kripto merangkap Anggota

Seleksi dilakukan transparan dan akuntabel

Pansel juga memastikan mekanisme seleksi dilakukan dengan profesional, transparan dan akuntabel, serta tidak menyertakan keberpihakan maupun intervensi dari pihak mana pun.

Seleksi juga telah melalui serangkaian tahapan, yaitu seleksi administratif; penilaian masukan dari masyarakat, rekam jejak dan makalah; asesmen dan pemeriksaan kesehatan termasuk juga test kejiwaan; serta afirmasi/wawancara.

Pansel dibentuk dengan Keputusan Presiden, dan berisikan unsur Bank Indonesia dan Kementerian Keuangan, juga wakil/unsur masyarakat yang terdiri dari akademisi yang memiliki pemahaman terkait stabilitas sistem keuangan, masyarakat industri perbankan, pasar modal, dan industri keuangan non-bank.

Mereka dibantu konsultan independen PT Daya Dimensi Indonesia, Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, masukan masyarakat, dan rekam jejak dari berbagai lembaga antara lain: Komisi Pemberantasan Korupsi, Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan, Badan Intelijen Negara, Badan Nasional Penanggulangan Terorisme, Otoritas Jasa Keuangan, Badan Siber dan Sandi Negara, dan Direktorat Jenderal Pajak.

Magazine

SEE MORE>
Investor's Guide 2025
Edisi Januari 2025
Change the World 2024
Edisi Desember 2024
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024

IDN Channels

Most Popular

Israel Serang Gaza Usai Sepakat Gencatan Senjata, 101 Warga Tewas
Mengapa Nilai Tukar Rupiah Bisa Naik dan Turun? Ini Penyebabnya
Cara Menghitung Dana Pensiun Karyawan Swasta, Ini Simulasinya
Konsekuensi Denda Jika Telat Bayar Cicilan KPR, Bisa Disita
January Effect Cenderung Singkat, Ini Strategi Maksimalkan Keuntungan
Cara Mengurus Sertifikat Tanah Hilang, Biaya, dan Prosedurnya