Sri Mulyani Mutasi dan Promosi 30 Pejabat di Kemenkeu

Perombakan bertujuan meningkatkan kinerja keuangan negara.

Sri Mulyani Mutasi dan Promosi 30 Pejabat di Kemenkeu
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati melantik pejabat pimpinan tinggi pratama dan pejabat pada unit organisasi non-eselon di lingkungan Kemenkeu. (Doc: Kemenkeu)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani Indrawati, melantik 30 pejabat pimpinan tinggi pratama dan pejabat pada unit organisasi non-eselon di lingkungan Kemenkeu, pada akhir pekan lalu.

Secara terperinci, pelantikan dilakukan terhadap tiga orang pejabat eselon II pada unit Sekretariat Jenderal, delapan orang pada Direktorat Jenderal Pajak (DJP), tiga orang pada Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC), enam orang pada Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb), empat orang pada Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN), satu orang pada Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan (DJPK), dan dua orang pada Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BPPK).

Sementara itu, pejabat dari unit organisasi non-eselon yang dilantik meliputi Direktur Operasional dan Manajemen Risiko di Lembaga Manajemen Aset Negara, Direktur Penyaluran Dana di Badan Pengelolaan Dan Lingkungan Hidup, dan Wakil Direktur Bidang Akademik di Politeknik Keuangan Negara STAN. 

Sri Mulyani juga mengangkat satu orang Chief pada Central Transformation Office.

Dalam sambutannya, dia mengatakan mutasi dan promosi di Kemenkeu merupakan langkah rutin untuk mengisi jabatan yang kosong, dengan tujuan meningkatkan kinerja dan menjaga keuangan negara.

Dia berharap seluruh jajaran pimpinan Kemenkeu terus menunjukkan dedikasi dan komitmen dalam menjalankan tugas di tengah berbagai dinamika yang dihadapi Indonesia. 

Menkeu juga menekankan bahwa kepemimpinan dan kompetensi para pejabat yang dilantik menjadi kualifikasi yang diharapkan untuk mengemban jabatan, serta sebagai komitmen untuk terus meningkatkan kualitas organisasi, SDM, dan pada akhirnya, kualitas kinerja Kementerian Keuangan.

"Tanggung jawab Bapak dan Ibu sekalian sangat besar, sangat penting. Jawablah dan jalankan tanggung jawab itu dengan seluruh komitmen, amanah yang ditunaikan tanpa reservasi. Jagalah reputasi diri, keluarga, Kementerian Keuangan, dan Republik Indonesia," ujar Sri Mulyani.

Rincian mutasi dan promosi

Magazine

SEE MORE>
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024
The Big Bet
Edisi Mei 2024
Chronicle of Greatness
Edisi April 2024
[Dis] Advantages As First Movers
Edisi Maret 2024
Fortune Indonesia 40 Under 40
Edisi Februari 2024
Investor's Guide 2024
Edisi Januari 2024

IDN Channels

Most Popular

OPEC+ Sepakat Tunda Kenaikan Produksi Minyak Hingga November
Bisnis Manajemen Fasilitas ISS Tumbuh 5% saat Perlambatan Ekonomi
7 Jet Pribadi Termahal di Dunia, Harganya Fantastis!
Gagal Tembus Resisten, IHSG Diprediksi Konsolidasi
Fitur AI Jadi Alasan Canva Naikkan Harga hingga 300%
Pertamina Siapkan 15 Persen Belanja Modal untuk Transisi Energi