Wagub & Dinkes Lampung Disorot Warganet Usai Tiktoker Bima Kena UU ITE

Wakil Gubernur Lampung tegaskan dirinya tidak anti-kritik.

Wagub & Dinkes Lampung Disorot Warganet Usai Tiktoker Bima Kena UU ITE
Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim dalam acara musyawarh bersama warga. (Doc: Instagram @mbak_nunik)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Wakil Gubernur Lampung, Chusnunia Chalim, dan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana, ramai jadi sasaran kritik warganet di media sosisal. Chusnuina yang lazim disapa Mbak Nunik mendapat sorotan lantaran mengunggah progres pembangunan dan perbaikan jalan di provinsinya. 

Komentar negatif warganet muncul karena video-video tersebut sengaja diunggah setelah viralnya video mengenai ketertinggalan pembangunan di Lampung yang dibuat Tiktoker Awbimax Reborn atau Bima Yudho Saputro. 

Apalagi, sebelumnya persoalan ini menuai polemik lantran video kritik Bima atas kondisi Lampung dilaporkan menggunakan UU ITE oleh Gindha Ansori, yang disebut-sebut sebagai pengacara Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi. Meski demikian, Nunik dalam keterangan pada unggahan videonya, Rabu (11/4), menegaskan bahwa pembangunan jalan dan infrastruktur di Lampung dilakukan bukan untuk menjawab viral. 

"Kemarin ada yang nanya ruas kota gajah arah simpang randu dan arah rumbia sampai Sadewa…InsyaAllah hampir sekitar 100 milyar di beberapa titik ruas tersebut. We Love u gengs…. Bravo untuk tim BMBK provinsi Lampung, yang semangat kerja pagi siang malam membangun lampung.
Kerja bukan soal mengejar viral atau menjawab viral
," demikian petikan keterangan akun tersebut.

Namun, dalam kolom komentar pada unggahan tersebut warganet justru ramai-ramai mengkritik pembangunan Lampung yang dinilai masih lamban. Demikian pula pada unggahan lainnya, seperti pada Kamis (13/4). Dalam postingan perbaikan ruas jalan sepanjang 8 km lebih di Tanjung Sari Pugung Raharjo, Lampung Timur, ungkapan pedas dari netizen pun menyesaki kolom komentar.

Nunik dalam unggahannya di Instagram juga menyampaikan bahwa dia tidak anti kritik. Dia menunjukkan pula video tengah menelepon seorang pejabat di Lampung untuk memastikan bahwa kondisi orang tua Bima, yang dikabarkan mendapat intimidasi usai video kritik anaknya viral, aman.

Gaya hidup mewah Dinkes Lampung

Polemik terkait infrastruktur jalan Lampung yang dipicu video Bima dan pelaporan terhadapnya pun dan semakin memanas ketika Reihana Wijayanto, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, menjadi sorotan karena gaya hidup mewahnya.

Reihana, yang telah menjabat sebagai kepala dinas kesehatan selama 14 tahun, digambarkan sebagai pejabat yang doyan memamerkan barang-barang bermerek mahal.

Salah satu contoh adalah ketika akun Twitter @PartaiSocmed mengunggah foto Reihana yang sedang berpose dengan seorang wanita cantik, yang diduga adalah anak perempuannya. Reihana terlihat mengenakan kemeja putih merk LV dan menjinjing tas Hermes Birkin berwarna merah, yang nilainya mencapai hampir Rp200 juta. Postingan tersebut langsung menuai banyak reaksi negatif dari netizen.

Banyak pengguna media sosial yang mengecam Reihana karena dianggap tidak peka terhadap kondisi Lampung yang masih tertinggal dalam hal pembangunan.

Magazine

SEE MORE>
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024
The Big Bet
Edisi Mei 2024
Chronicle of Greatness
Edisi April 2024

IDN Channels

Most Popular

Mega Insurance dan MSIG Indonesia Kolaborasi Luncurkan M-Assist
Siapa Pemilik Grab? Perusahaan Jasa Transportasi Terbesar
Harga Saham GoTo Group (GOTO) Hari Ini, 22 November 2024
Booming Chip Dorong Pertumbuhan Ekonomi Singapura
Pimpinan G20 Sepakat Kerja Sama Pajaki Kelompok Super Kaya
Dorong Bisnis, Starbucks Jajaki Kemitraan Strategis di Cina