10 Aktor dan Aktris yang Paling Banyak Dicari di Google 2023

Ada yang dicari karena prestasi, sampai kontroversi.

10 Aktor dan Aktris yang Paling Banyak Dicari di Google 2023
Ilustrasi produksi film (Unsplash/@chuklanov)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Pada tahun 2023, dunia hiburan internasional kembali diramaikan oleh berbagai macam peristiwa dan momen yang menarik perhatian publik. 

Hal ini tentu saja turut mendongkrak popularitas para aktor dan aktris yang terlibat di dalamnya.

Ada yang tiba-tiba jadi buah bibir karena prestasi, terlibat dalam sebuah peristiwa, hingga bahkan kontroversi.

Berdasarkan data dari Google, berikut adalah aktor dan aktris yang paling banyak dicari di Google 2023.

1. Jeremy Renner

Jeremy Renner (Wikimedia Commons)

Jeremy Renner yang bermain dalam film Marvel ini menjadi aktor yang paling banyak dicari di Google 2023.

Ia mengalami kecelakaan parah yang menyebabkan dia mengalami trauma dada akibat benda tumpul dan cedera ortopedi. 

Peristiwa nahas itu menimpanya karena Renner terlindas sebuah mesin pembajak salju di dekat rumahnya.

2. Jenna Ortega

Jenna Ortega (Wikimedia Commons)

Urutan kedua, ada Jenna Ortega yang mencuri perhatian orang-orang di dunia lewat aktingnya dalam serial Wednesday.

Aktris kelahiran 2002 ini membintangi peran sebagai Wednesday Addams. Karena melambungnya serial ini, namanya pun mulai populer dan menjadi aktris yang paling banyak dicari di Google 2023.

3. Ichikawa Ennosuke

Ichikawa Ennosuke IV (Dok. The Japan Times)

Aktor kabuki asal Jepang, Ichikawa Ennosuke, terlibat sebuah peristiwa nahas yaitu percobaan bunuh diri bersama kedua orang tuanya.

Ia berupaya bunuh diri dengan orang tuanya dengan meminumkan obat tidur dalam kadar yang di atas normal.

Namun, Ennosuke masih selamat, dan kedua orang tuanya tewas. Ennosuke ditemukan dalam keadaan setengah sadar.

4. Danny Masterson

Danny Masterson (Wikimedia Commons)

Deretan aktor dan aktris yang paling banyak dicari di Google 2023 berikutnya ada Danny Masterson.

Sudah jatuh, tertimpa tangga, itulah ungkapan yang tepat bagi Masterson. Pasalnya, dia terlibat sebuah kasus pemerkosaan dan divonis hukuman selama 30 tahun. 

Selang dua pekan, giliran istrinya, Bijou Phillips, menggugat cerai Danny Masterson setelah menjalani rumah tangga selama 12 tahun.

5. Pedro Pascal

Pedro Pascal (Wikimedia Commons)

Peraih nominasi terbanyak dalam Primetime Emmy Awards 2023, Pedro Pascal, adalah seorang aktor berdarah Latin pertama yang mampu membukukan rekor tersebut.

Pascal mendapat banyak pujian lantaran kepiawaiannya dalam dunia akting.

Film The Last of Us yang ia bintangi membuatnya mendapatkan nominasi Outstanding Lead Actor in a Drama Series.

Selain itu, ada Pantagonia: Life on the Edge of the World yang juga membuatnya masuk ke dalam nominasi Outstanding Narrator.

6. Jamie Foxx

Jamie Foxx (Kanan) bersama Andrew Garfield (Wikimedia Commons)

Artis kawakan yang sempat bermain dalam film Django ini juga menjadi salah satu pemeran yang paling banyak dicari di Google 2023.

Foxx yang sebelumnya menderita penyakit komplikasi diketahui telah pulih dan berlibur bersama pasangannya.

Ia mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para penggemarnya yang telah mendoakan dan mendukungnya sampai kondisinya membaik.

Kabar comeback sang aktor pun menjadi perbincangan yang cukup ramai di Google.

7. Brendan Fraser

Aktor Brendan Fresser (Wikimedia Commons)

Pemeran film The Whale, Brendan Fraser, mencuri perhatian khususnya di jagat perfilman karena memenangkan penghargaan sebagai aktor terbaik Oscar 2023.

Ini menjadi nominasi sekaligus penghargaan piala Oscar pertamanya sejak memulai karier pada tahun 90-an.

Awalnya, ia sangat kesulitan untuk mencari pekerjaan di dunia akting, sebelum akhirnya ia mampu membuktikan kepiawaiannya berakting dalam film The Whale.

8. Russell Brand

Russel Brand (Wikimedia Commons)

Mantan suami Katy Perry ini menjadi salah satu aktor yang paling banyak dicari di Google lantaran kontroversinya dalam kasus pelecehan seksual.

Pemeran film Arthur ini dituduh melecehkan seorang wanita dalam sebuah lokasi syuting.

Pelapor mengatakan bahwa Russel Brand dalam kondisi mabuk karena ia menenteng sebuah botol minuman keras.

Karena kasus ini, ia menjadi perbincangan publik dan menaikkan intensitas namanya dalam pencarian di Google.

Selain delapan aktor dan aktris yang paling banyak dicari di Google tersebut, masih ada nama seperti Kiara Advani dan Matt Rife, yang masing-masing menempati urutan ke-9 dan 10 dalam daftar ini.

Magazine

SEE MORE>
Investor's Guide 2025
Edisi Januari 2025
Change the World 2024
Edisi Desember 2024
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024

Most Popular

WTO Buktikan Uni Eropa Diskriminasi Minyak Sawit Indonesia
Daftar 10 Saham Blue Chip 2025 Terbaru
Selain Bukalapak, Ini 7 e-Commerce yang Tutup di Indonesia
Israel Serang Gaza Usai Sepakat Gencatan Senjata, 101 Warga Tewas
Suspensi Saham RATU Resmi Dicabut, Jadi Top Gainers
Mengapa Nilai Tukar Rupiah Bisa Naik dan Turun? Ini Penyebabnya