NEWS

Simak, Begini 5 Cara Menentukan Harga Sewa Properti

Sewa properti juga bisa memberikan keuntungan.

Simak, Begini 5 Cara Menentukan Harga Sewa Propertiilustrasi properti (unsplash.com/ Jacques Bopp)
02 August 2023

Jakarta, FORTUNE – Bisnis properti merupakan salah satu bisnis prospektif karena menyangkut kebutuhan dasar manusia. Selain jual beli, properti juga bisa memberikan keuntungan saat disewakan. Lalu, bagaimana cara menentukan harga sewa properti agar menguntungkan? 

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), properti diartikan harta berupa tanah dan bangunan serta sarana dan prasarana yang merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari tanah dan/atau bangunan yang dimaksudkan yakni tanah milik dan bangunan.

Selain untuk memenuhi kebutuhan, properti bisa dijadikan sebagai instrumen investasi, karena nilai yang akan selalu meningkat di atas inflasi. Adapun jenis-jenis produk property, antara lain adalah rumah, apartemen, tanah, gedung, dan beberapa lainnya.

Pemilik properti bisa untung dengan dua cara, yakni peningkatan nilai (capital gain) dan sewa (capital yield). Khusus untuk sewa, berikut ini Fortune Indonesia akan mengulas cara untuk menentukan harga sewa, dengan mengutip dari beberapa sumber.

Menghitung cap rate properti

Cap rate merupakan tingkat kapitalisasi harga sewa. Jadi, hasil cap rate dihitung dari perkalian antara harga properti dengan tingkat kapitalisasi properti. Secara umum, rukamen.com menyederhanakannya dengan acuan cap rate sebagai berikut:

  1. Lahan kosong: 0,5-2 persen
  2. Rumah: 3-5 persen
  3. Ruko dan Rukan: 6-9 persen
  4. Kios dan toko: 5-10 persen
  5. Apartemen dan kondominium: 7-12 persen

Setelah itu, baru kita bisa menentukan tarif sewa dengan rumus perkalian yang sudah dijelaskan di awal. Misalnya, harga properti kita adalah Rp3 miliar dan cap rate mencapai 8 persen, maka harga sewa per tahunnya adalah: 8 persen x Rp3 miliar = Rp240 juta per tahun atau Rp20 juta per bulannya.

Melihat harga pasaran

Cara lain untuk menentukan harga sewa sebuah properti adalah dengan melihat harga pasaran dan membandingkan dengan harga yang ingin kita tawarkan.

Cari tahu harga normal untuk properti yang sejenis, pelajari kelebihan dan kekurangan masing-masing properti tersebut agar Anda bisa menentukan harga sewa yang pas. Paling tidak, dengan acuan harga properti sejenis di pasaran, Anda bisa memiliki gambaran, berapa kisaran harga sewa di Kawasan tersebut.

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.