NEWS

Senator AS Apresiasi Pembangunan IKN Nusantara

Konsep kota hutan IKN Nusantara dinilai menarik perhatian.

Senator AS Apresiasi Pembangunan IKN NusantaraFoto udara proses pembangunan jalan lingkar Sepaku segmen 2 di lokasi Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Selasa (4/10). (ANTARAFOTO/Rivan Awal Lingga)
14 April 2023

Jakarta, FORTUNE – Perwakilan delegasi kongres Amerika Serikat (AS), Senator Jeff Merkley, mengapresiasi pemerintah Indonesia dalam membangun Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Salah satu penyebabnya, ialah konsep IKN Nusantara yang berupa kota hutan. “Ini adalah peluang untuk menciptakan sesuatu yang akan diperhatikan oleh seluruh dunia,” katanya saat mengunjungi IKN Nusantara, Jumat (14/4).

Menurutnya, rencana mempertahankan 2/3 kawasan IKN Nusantara untuk tetap menjadi hutan adalah merupakan daya tarik yang kuat. Bahkan, ia berharap dapat segera kembali ke IKN Nusantara untuk melihat hasil dari pembangunan kota tersebut.

Melihat untuk percaya

Bambang Susantono.
Bambang Susantono. (Wikimedia Commons)

Kepala Otorita IKN Nusantara, Bambang Susantono, mengajak para delegasi untuk melihat langsung pembangunan kawasan Istana Presiden. “Saya selalu mengatakan bahwa melihat adalah percaya, sebab dengan melihat langsung akan merasakan suasana dan proses pembangunan terus berjalan,” ujarnya.

Kepada para delegasi, Bambang menjelaskan sejumlah rencana pembangunan di sekitar istana, salah satunya terkait desain bangunan. "Kami mendesain bangunan tidak seperti gedung pencakar langit, tetapi bangunan hijau yang berstandar internasional,” katanya.

Kunjungan negara sahabat

Desain istana negara di IKN Nusantara.
Desain istana negara di IKN Nusantara. (Instagram @nyoman_nuarta)

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.