NEWS

Kaleidoskop 2022, Pameran Otomotif Kembali Menggeliat. Bagaimana 2023?

GIIAS catat transaksi Rp11,74 triliun.

Kaleidoskop 2022, Pameran Otomotif Kembali Menggeliat. Bagaimana 2023?Pengunjung memadati ruang pamer kendaraan pada pameran otomotif GIIAS 2022. (ANTARAFOTO/Muhammad Iqbal)
23 December 2022

Jakarta, FORTUNE - Pameran otomotif mulai menggeliat kembali di 2022 setelah kasus pandemi Covid-19 mulai mereda. Pelonggaran Pembatasan Sosial Berskala Besar (PPKM) juga menjadi katalis bagi industri otomotif untuk menggelar ‘etalase’ besar-besaran.

Sejumlah hajatan otomotif seperti IIMS hingga GIIAS 2022 sukses digelar dan membukukan transaksi dan penjualan unit dengan angka yang menggembirakan.

Berikut ini adalah daftar pameran otomotif terbesar yang berlangsung sepanjang tahun 2022 yang Fortune Indonesia rangkum untuk Anda.

1. Jakarta Auto Week (JAW)

Pameran otomotif yang diselenggarakan oleh GAIKINDO ini berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta. JAW 2022 dilaksanakan pada 12 – 20 Maret dan diramaikan 13 brand terkemuka diikuti oleh industri pendukung otomotif lainnya. 

Dalam pameran itu, ke-13 brand menawarkan promosi penjualan untuk para pengunjung. Tak berhenti di situ, mereka juga bisa bebas melakukan test drive di area yang disediakan di Loading Dock Hall B JCC dan Area Parkir GBK.

Ketua Umum Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), Yohannes Nangoi menyebutkan, Jakarta Auto Week 2022 membukukan transaksi sebanyak 5.919 unit dan nilai transaksi tembus Rp2,3 triliun.

2. Indonesia International Motor Show (IIMS)

IIMS yang digelar pada tahun 2022 mengusung konsep Hybrid yang mana gelaran dilangsungkan secara offline di JIExpo Kemayoran Jakarta dan juga secara online. IIMS 2022 diselenggarakan pada 31 Maret hingga 10 April.

Dalam pameran otomotif ini, pengunjung tidak hanya bisa melihat mobil dan motor tapi juga hadir deretan produk lain, termasuk kendaraan air hingga drone berawak Ehang 216.

Dari data 19 April 2022, tercatat nilai faktual transaksi pada IIMS Hybrid 2022 mencapai Rp3.435.634.425.990 dengan total penjualan 9.634 unit.

Dengan catatan tersebut menunjukkan hasil penjualan unit pada IIMS Hybrid 2022 meningkat sebesar 108,35 persen dari penjualan tahun sebelumnya. Nilai transaksi yang didapatkan juga meningkat tajam sebesar 70,08 persen dibanding tahun 2021. Bahkan salah satu merek yang gencar dengan mobil listriknya, yaitu Hyundai sukses mencatat transaksi hingga Rp1 triliun.  

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.