NEWS

Mendag Ajak Dua Produsen EV Cina Bangun Pabrik di Indonesia

Pemerintah akan memberikan insentif.

Mendag Ajak Dua Produsen EV Cina Bangun Pabrik di IndonesiaMenteri Perdagangan (Mendag), Zulkifli Hasan menerima kunjungan Komite Perdagangan Internasional Parlemen Eropa di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Rabu (21/6). (Dok. Istimewa)
18 October 2023

Jakarta, FORTUNE -  Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengajak produsen kendaraan listrik asal Cina, NIO dan China Railway Rolling Stock Corporation - Electric Vehicle (CRRC EV) untuk berproduksi di Indonesia.

Zulkifli optimistis penjajakan pengembangan kendaraan listrik dengan Cina dapat mewujudkan komitmen Indonesia menuju net zero emission dan mempercepat dekarbonisasi.

“Kami bertemu dengan produsen [kendaraan listrik] Tiongkok dan menjajaki berbagai kemungkinan,” kata dia lewat keterangan resmi yang dikutip Rabu (18/10).

Pihak Indonesia akan memfasilitasi investasi NIO dan CRRC EV di Indonesia. Dengan kondisi politik yang dia sebut baik, bisnis kendaraan listrik di Indonesia menjadi menarik. Pasalnya, pemerintah juga akan menyediakan insentif bagi perusahaan kendaraan listrik.

Investasi kendaraan listrik oleh Cina, menurutnya, dapat menjadi motor penggerak perkembangan industri kendaraan listrik di dalam negeri.

“Kehadiran produsen [kendaraan listrik] asal Tiongkok diharapkan dapat berdampak positif bagi pengembangan industri [kendaraan listrik] di Indonesia. Saya kembali menegaskan bahwa ini adalah saat yang tepat bagi perusahaan [kendaraan listrik] Tiongkok untuk mulai berinvestasi di Indonesia,” ujarnya.

Dia mengatakan para produsen kendaraan listrik Cina ini dapat menemukan mitra lokal yang tepat untuk ekspansi bisnisnya.

Kebijakan pemerintah dalam mengembangkan kendaraan listrik

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.