NEWS

Capaian Indonesia Banking School (IBS) pada Semua Program Studinya

Akreditasi "Unggul" tidak mudah.

Capaian Indonesia Banking School (IBS) pada Semua Program StudinyaSuasana ruang kelas Indonesia Banking School.
07 October 2024
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Indonesia Banking School (IBS) baru saja meraih pencapaian akreditasi "Unggul" dari Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi, Manajemen, Bisnis, dan Akuntansi ( LAMEMBA ) untuk program studi Akuntansi. Dengan demikian program studi IBS kini menjadi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) pertama di Indonesia yang meraih akreditasi tertinggi untuk empat program studinya dengan versi “Webometrics”, yaitu: S2 Magister Manajemen (MM), S1 Manajemen Keuangan Perbankan Syariah, S1 Manajemen, dan S1 Akuntansi.

Capaian ini mempertegas posisi Indonesia Banking School sebagai salah satu perguruan tinggi terkemuka di Indonesia dengan pengalaman lebih dari 20 tahun dalam menghasilkan lulusan unggul yang siap berkontribusi pada industri keuangan dan bisnis berbasis teknologi digital.

Akreditasi tersebut tidak saja menjadi bukti kualitas pengajaran, tetapi juga mencerminkan komitmen IBS dalam membentuk lulusan yang kompeten, berintegritas, dan siap pakai pada era ekonomi digital yang terus berkembang.

Keberhasilan meraih akreditasi unggul ini sejalan dengan misi IBS untuk menyelenggarakan Pendidikan tinggi yang berbasis pada perkembangan teknologi digital. 

IBS memiliki jaringan kolaborasi yang kuat dengan berbagai pihak, baik di dalam maupun luar negeri, termasuk Bank Indonesia (BI), Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Lembaga Penjamin Simpanan (LPS), Pemerintah Daerah, dan berbagai bank seperti Bank Mandiri, Bank BRI, Bank BNI, dan Bank Syariah Indonesia .

Dukungan dari lembaga-lembaga ini, dalam bentuk hibah sarana prasarana dan beasiswa, semakin memperkuat IBS sebagai lembaga pendidikan tinggi yang relevan dengan kebutuhan industri. Beberapa kolaborasi pentingnya antara lain beasiswa dari Bank Indonesia; beasiswa GRIBS dari beberapa bank, seperti Bank Permata, Bank Sinarmas, Bank DKI, dan BCA; hingga pendirian Tax Center yang dibentuk oleh Kanwil Pajak Jakarta Selatan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran dan penelitian dalam bidang perpajakan.

IBS juga aktif melakukan sosialisasi literasi keuangan ke SMA/SLTA, mahasiswa, lembaga keuangan dan non-bank di seluruh Indonesia.

Pencapaian akreditasi unggul untuk semua program studi ini menjadi bagian penting dari kontribusi IBS
dalam mendukung visi Indonesia Emas 2045. Melalui visi itu, Indonesia diproyeksikan menjadi kekuatan
perekonomian global.

IBS berkomitmen untuk mempersiapkan generasi muda yang mampu bersaing di pasar global dengan mengedepankan kompetensi pada bidang keuangan, bisnis, dan teknologi digital.

Dengan akreditasi "Unggul" tersebut, IBS semakin optimistis dalam menjalankan misinya sebagai lembaga pendidikan yang adaptif terhadap perkembangan teknologi dan kebutuhan industri, sekaligus berkontribusi langsung terhadap pembangunan ekonomi dan sosial bangsa.

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.