Berpaling dari Muamalat, BTN Jajaki Akuisisi Bank Victoria Syariah

BTN syariah akan spin-off sebelum November 2025.

Berpaling dari Muamalat, BTN Jajaki Akuisisi Bank Victoria Syariah
BTN Syariah/dok. BTN
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN) dikabarkan tidak melanjutkan proses akuisisi atau berpaling dari PT Bank Muamalat Indonesia Tbk (Bank Muamalat) dan sedang menjajaki akuisi PT Bank Victoria Syariah (Bank Victoria Syariah).

Menanggapi hal tersebut, Direktur Utama BTN, Nixon LP Napitupulu tak menampik bahwa pihaknya saat ini tengah menjalankan proses due diligence dengan sejumlah bank termasuk Bank Victoria Syariah. 

"Kita belum mengambil keputusan apa-apa tunggu dulu kelar (due diligence) semuanya nanti kita umumkan pada waktunya harus spin off dengan siapa," kata Nixon saat menjawab pertanyaan Fortune Indonesia kala ditemui di Kompleks Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Senin (24/6).

BTN syariah akan spin-off sebelum November 2025

Ilustrasi Pelayanan Cabang BTN Syariah/Dok BTN Syariah

Pihaknya mengaku tak memasang target waktu untuk penyelesaian proses akuisisi bank yang diperuntukan menjadi cangkang bisnis dari BTN Syariah ini. Namun Nixon memastikan, bahwa aksi ini akan selesai dan tuntas sebelum aturan spin-off diberlakukan pada akhir 2025. 

"Untuk spin-off dan aksi korporasi kita targetkan selesai sebelum November 2025," tambah Nixon. 

Hingga saat ini menurutnya bisnis BTN Syariah masih sangat positif. Ia optimis bank syariah ini mampu membukukan laba Rp1 triliun hingga akhir 2024 dengan kualitas NPF yang akan di jaga sekitar 2 persen. 

Seperti diketahui, BTN Syariah di kuartal I 2024 mencatat laba bersih sebesar Rp164,1 miliar. Kenaikan laba bersih BTN Syariah ditopang oleh penyaluran pembiayaan yang meningkat 20 persen menjadi Rp39,1 triliun pada kuartal I 2024, dibandingkan dengan periode tahun 2023 sebesar Rp32,6 triliun.

Magazine

SEE MORE>
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024
The Big Bet
Edisi Mei 2024
Chronicle of Greatness
Edisi April 2024

Most Popular

Harga Saham Bank Rakyat Indonesia (BBRI) Hari Ini, 21 November 2024
Siapa Pemilik Grab? Perusahaan Jasa Transportasi Terbesar
Terima Tawaran US$100 Juta Apple, Kemenperin Tetap Tagih Rp300 Miliar
Harga Saham GoTo Group (GOTO) Hari Ini, 21 November 2024
Tolak Wacana PPN 12 Persen, Indef Usulkan Alternatif yang Lebih Adil
Harga Saham GoTo Group (GOTO) Hari Ini, 22 November 2024