Jakarta, FORTUNE – Jenama ponsel pintar, POCO, meluncurkan tiga varian terbarunya, yakni POCO M6 Pro, POCO X6 5G, dan POCO X6 Pro 5G. Varian baru ini membawa perubahan besar dalam skena Smartphone kelas menengah, berkat performa ekstrem yang hadir melalui teknologi, estetika serta harga yang terjangkau.
Ketiga varian POCO terbaru ini menghadirkan semua teknologi yang dibutuhkan generasi milenial dan Gen Z–yang jadi target pasar. “Teknologi yang diusung ketiganya berada pada level flagship, serta bakal membantu pengguna memaksimalkan pengalaman digital di tahun 2024 dan seterusnya,” kata Associate Director Marketing POCO Indonesia, Andi Renreng, dalam peluncuran varian POCO terbaru, Kamis (1/2).
Ketiga smartphone ini memungkinkan pengguna naik level ke performa premium, dengan fitur-fitur yang disesuaikan untuk aksi gaming full-frame terbaik, menonton film, dan membuat konten media sosial. “Ini jadi momentum yang luar biasa,” katanya.
Sekilas spesifikasi
Ketiga varian terbaru POCO ini hadir dengan sejumlah inovasi dan improvisasi pada produk-produk dari jenama independen yang lahir dari Xiaomi Corporation. POCO M6 Pro misalnya, yang hadir dengan spesifikasi flagship–mirip varian POCO F5–kepada kelas mid-range.
Penggunaan layar Amoled, Chipset Helio G99-Ultra, 8GB RAM, 256GB memori penyimpanan, serta pengisian daya turbo 67W dan teknologi OIS-EIS (optical-electronic image stabilization) pada tiga kamera beresolusi 64 MP, meningkatkan kepuasan para pengguna POCO yang semakin fokus ke performa.
Sementara, pada varian POCO X6 5G, perusahaan menghadirkan performa ekstrem melalui debut chipset Snapdragon 7s Gen 2, untuk pertama kalinya. Performa yang cepat dan kuat dari Snapdragon® 7s Gen 2 diiringi oleh efisiensi daya yang tinggi.
Varian ini juga membenamkan chipset Snapdragon Elite Gaming™ untuk pengalaman bermain game yang luar biasa; kemampuan kecerdasan buatan (AI) seperti pengurangan noise pada gambar, deep learning face detection, peredam gema, dan peredam noise yang memanfaatkan Qualcomm® AI Engine.
Sedangkan, pada varian POCO X6 Pro 5G, chipset baru Dimensity 8300-Ultra yang mencetak rekor kecepatan baru untuk perangkat POCO, memberi kinerja yang lebih cepat, lebih mulus, dan efisiensi daya yang lebih baik agar pengguna bisa bermain game favorit yang membutuhkan banyak daya lebih lama. Ponsel pintar ini juga dilengkapi WildBoost Optimization 2.0 yang telah ditingkatkan untuk pengalaman bermain game yang sangat cepat dan lancar.
Dengan kemampuan spesifikasi yang optimal di ponsel pintar mid-range, ketiga varian terbaru ini dijual dengan harga yang cukup mengejutkan di kelasnya. POCO X6 Pro 5G hadir dengan varian tertingginya, yaitu 12GB|512GB di harga Rp4.999.000.
Sementara, POCO X6 5G ditawarkan dengan varian 12GB|256GB seharga Rp3.999.000. Sedangkan, POCO M6 Pro yang hadir dengan varian 8GB|256GB dibanderol Rp2.999.000.