Resmi! Pengguna WA Tidak Bisa Screenshot Foto Profil WA

Menjadi aturan baru bagi pengguna WhatsApp

Resmi! Pengguna WA Tidak Bisa Screenshot Foto Profil WA
Ilustrasi whatsapp (unsplash/Amin Moshrefi)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Sebagai salah satu aplikasi pesan dan telepon favorit, WhatsApp selalu memperbarui fiturnya demi mendukung kenyamanan dan keamanan penggunanya. 

Lewat pembaruan versi terbarunya, WhatsApp memperkenalkan beberapa fitur baru, mulai dari opsi pemformatan teks baru hingga pemblokiran screenshot foto profil orang lain.

Dengan fitur pemblokiran tersebut, pengguna WA tidak bisa screenshot foto profil WA orang lain. Hal tersebut menjadi langkah Meta untuk menjaga keamanan privasi penggunanya dari risiko pelanggaran privasi oleh oknum tidak bertanggung jawab. 

Lantas, apa sebenarnya kegunaan ini bagi pengguna WhatsApp? Simak selengkapnya di bawah ini. 

Pengguna WA tidak bisa screenshot foto profil WA

Berdasarkan pembaharuan terbarunya, aplikasi WhatsApp menghadirkan fitur baru bagi para penggunanya. Salah satunya pengguna WA tidak bisa screenshot foto profil WA seseorang.

Dilansir Live Mint, pembaruan ini ternyata pertama kali ditemukan oleh The Android Police sebelum fitur tersebut diresmikan oleh Meta. Dari uji coba tersebut, muncul notifikasi “Can’t take a screenshot due to app restrictions.” ketika melakukan tangkapan layar.

Di sisi lain, hasil tangkapan layar akan menampilkan gambar kosong pada perangkat lain. Pemblokiran ini terjadi dari sisi server WhatsApp.

Setelah resmi diluncurkan, pengguna WhatsApp sudah tidak bisa melakukan screenshot foto profil seseorang. Ketika Anda mencoba melakukannya akan muncul notifikasi “Tidak dapat menangkap screenshot. Halaman berisi informasi pribadi.

Meskipun tidak bisa melakukan tangkapan layar pada profil kontak seseorang, Meta ternyata masih mengizinkan penggunanya untuk screenshot foto profil grup.

Alasan pengguna WhatsApp tidak bisa screenshot foto profil

Dilansir WA Beta Info, langkah yang diambil oleh WhatsApp lewat pembaruan ini merupakan upaya pihaknya untuk menjaga privasi penggunanya. 

Meta menyadari bahwa pembagian foto profil seseorang tanpa izin bisa merugikan penggunanya. Salah satunya penyalahgunaan dan distribusi foto profil tanpa adanya persetujuan penggunanya. 

Lima tahun yang lalu, WhatsApp memang telah menghapus opsi yang memungkinkan para pengguna untuk menyimpan foto profil seseorang.

Hal tersebut juga dilakukan dalam upaya menjaga keamanan privasi penggunanya dari pengunduhan dan pembagian foto pribadi tanpa persetujuan pemiliknya. 

Namun, pengguna WA ternyata masih bisa menyimpannya dalam bentuk tangkapan layar. Demi menjaga keamanan penggunanya, WhatsApp akhirnya melakukan pembatasan screenshot pada foto profil orang lain.

Meskipun begitu, pengguna masih bisa mengambil foto profil seseorang menggunakan kamera lain atau perangkat sekunder.

Tujuan fitur tidak bisa screenshot foto profil WA

Pada dasarnya, WhatsApp memperkenalkan dan memberlakukan fitur ini untuk meningkatkan privasi penggunanya.

Dengan memberikan lapisan privasi tambahan pada foto profil, Anda tidak perlu cemas foto profil WA akan disalahgunakan oleh oknum tertentu.

Dalam beberapa kasus, hasil tangkapan layar tersebut bisa berakibat pada tindak kejahatan, seperti pelecehan atau penipuan menggunakan foto profil yang disalahgunakan. 

Maka dari itu, Meta meminimalisir risiko pelanggaran privasi penggunanya dengan meluncurkan fitur pengguna WA tidak bisa screenshot foto profil WA. 

Dengan membatasi screenshot foto profil, WhatsApp memberi kontrol besar atas privasi penggunanya agar foto mereka dipastikan tidak bisa disimpan dan disebar tanpa izin pemiliknya.

Bagaimana mendapatkan fitur pemblokiran foto profil WA?

Dalam beberapa perangkat, fitur tersebut sudah otomatis berlaku. Jika akun WhatsApp Anda belum mendapatkan fitur pemblokiran foto profil, Anda bisa mengunduh WhatsApp Messenger versi terbaru 2.24.5.76 di Google Play Store dengan mudah.

Adapun cara mengunduh versi terbarunya, sebagai berikut:

  1. Bukalah aplikasi Google Play Store atau App Store di perangkat Anda
  2. Pada kolom pencarian, carilah aplikasi WhatsApp dengan mengetikkan kata tersebut pada kolom yang tersedia
  3. Kemudian, klik Update untuk bisa memperbarui aplikasi
  4. Tunggu proses unduhan selesai
  5. Jika sudah, Anda bisa klik Open untuk bisa membuka aplikasi WhatsApp
  6. Selamat! Aplikasi WhatsApp sudah berhasil diperbarui dan fitur pemblokiran screenshot sudah otomatis diberikan. 

Itulah informasi mengenai pembaruan WhatsApp yang memungkinkan pengguna WA tidak bisa screenshoot foto profil WA. Dengan fitur tersebut, privasi pengguna WhatsApp bisa lebih terjaga. Semoga artikel ini bermanfaat!

Magazine

SEE MORE>
Investor's Guide 2025
Edisi Januari 2025
Change the World 2024
Edisi Desember 2024
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024

Most Popular

WTO Buktikan Uni Eropa Diskriminasi Minyak Sawit Indonesia
Daftar 10 Saham Blue Chip 2025 Terbaru
Selain Bukalapak, Ini 7 e-Commerce yang Tutup di Indonesia
Israel Serang Gaza Usai Sepakat Gencatan Senjata, 101 Warga Tewas
Suspensi Saham RATU Resmi Dicabut, Jadi Top Gainers
Mengapa Nilai Tukar Rupiah Bisa Naik dan Turun? Ini Penyebabnya