Kamera Mirrorless Full Frame Ringan Canon EOS R8 Diluncurkan

Cocok untuk fotografer dan videografer amatir dan pemula.

Kamera Mirrorless Full Frame Ringan Canon EOS R8 Diluncurkan
Canon EOS R8/Dok. Fortune IDN/Desy Y.
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Mengapa banyak fotografer dan kreator konten memilih untuk menggunakan kamera full-frame untuk mendapat kualitas gambar mumpuni? Hal ini karena ukuran sensor menjadi faktor penting dalam menentukan kualitas gambar. Namun, kamera dengan ukuran sensor yang besar terkadang membuat bodi kamera menjadi tidak ringkas.

Canon melalui PT Datascrip sebagai distributor tunggal produk pencitraan digitalnya di Indonesia, menghadirkan Canon EOS R8, kamera mirrorless full-frame dengan desain yang ringkas dan ringan. 

Dengan bobot sekitar 461 gram, EOS R8 merupakan kamera full-frame paling ringan saat ini dalam EOS seri R Canon. Sedangkan dengan lensa kit bobotnya sekitar 671 gram. Dari sisi desain, sekilas EOS R8 terlihat mirip dengan Canon R6 Mark II, meski tidak memiliki joystick dan tombol peringkat gambar di bagian belakang kamera.

Canon Business Unit Director PT Datascrip, Monica Aryasetiawan, mengatakan kamera ini merupakan jawaban bagi para profesional yang membutuhkan kamera yang mumpuni dengan desain ringkas dan ringan, sehingga memudahkan untuk produksi di mana pun.

"Dengan EOS R8, para profesional dapat memanfaatkan kualitas full-frame dengan perangkat kamera yang ringkas dan ringan, memberikan keleluasaan untuk pengambilan gambar saat menjelajah kota hingga merekam aktivitas sehari-hari,” ujarnya dalam peluncuran Canon EOS R8 di Jakarta, Senin (8/5).

Fitur dan spesifikasi Canon EOS R8

source_name

"Canon EOS R8 direkomendasikan untuk fotografer wedding, video shooter, dan content creator. Tetapi kamera ini juga mendukung pengambilan foto cepat, seperti event olahraga dan wildlife photography yang membutuhkan fokus cepat," ujar Assistant Marketing Manager PT Datascrip, Danni Nahason.

Canon EOS R8 dibekali dengan fitur dan teknologi terkini seperti Canon Log 3 dan kecepatan continuous shooting hingga 40 fps, EOS R8 memberikan kualitas gambar video dan foto berkualitas tinggi layaknya profesional. 

Menariknya, kamera ini dapat menghasilkan efek bokeh yang memukau dengan depth of field yang lebih dangkal, memaksimalkan pengambilan gambar dengan lensa sudut lebar, hingga gambar yang jernih minim noise pada ISO tinggi. Hal ini berkat sensor gambar CMOS full-frame 24,2 megapiksel dan prosesor DIGIC X, EOS R8 mampu mengambil gambar secara beruntun dengan kecepatan tinggi hingga 40 fps pada mode Electronic Shutter. 

Sensor CMOS full-frame ini juga membuat EOS R8 mampu menghasilkan footage 4K UHD tanpa cropping (oversampled dari 6K) berkualitas tinggi hingga 60p. Kamera ini juga memiliki peredaman panas yang membuat pengambilan gambar hingga 4K 30p tanpa batasan waktu perekaman, dan hingga 30 menit pada 4K 60p.

Selain perekaman normal 8-bit, EOS R8 menawarkan opsi perekaman video dengan rentang dinamis tinggi 4:2:2 10-bit. HDR PQ memberikan rentang dinamis yang luar biasa dan warna yang indah. Adanya Canon Log 3 membuat fleksibilitas untuk alur kerja post-pro untuk pengolahan warna yang lebih profesional. 

EOS R8 mendukung pengambilan gambar Full HD hingga 180 frame per second (180p). Hal ini membuat pengguna mampu merekam video gerakan lambat yang mulus, 6x lebih lambat saat diputar ulang pada 30p.

Kamera ini sudah dilengkapi fitur dust and water resistance, sehingga aman digunakan dalam kondisi hujan atau di daerah berpasir. Di bawah penutup kedap air, R8 memiliki jack mikrofon dan headphone, Micro HDMI, dan port USB untuk pengisian daya dan streaming web UVC / UVA. Terdapat layar LCD peka sentuh flip-out berukuran 3,0 inci dan memiliki 1,62 juta titik.

Teknologi perekaman video dan Movie Digital IS

source_name

EOS R8 dibekali teknologi Movie Digital IS untuk mengurangi shaking saat merekam video tanpa tripod (handheld). Sistem Dual Pixel CMOS AF II pada kamera Canon dikenal akan kecepatan Auto Focus (AF) yang luar biasa dan akurat. 

Pada EOS R8, sistem AF-nya juga sudah dibekali dengan EOS iTR AF X, teknologi cerdas yang dapat mendeteksi dan melacak wajah, mata, dan tubuh pada orang dan hewan, serta kendaraan.

Termasuk mengidentifikasi subjek lain dan "mengunci" subjek menggunakan karakteristik, seperti bentuk, warna, dan kecerahan. 

Untuk mendukung pengambilan gambar di kondisi minim cahaya, juga dapat diatasi dengan sensitivitas ISO hingga 102.400 untuk foto dengan rentang kecerahan fokus hingga EV -6.5 dan sensitivitas ISO hingga 25.600 untuk video dengan rentang kecerahan fokus hingga EV-4.

Lensa RF24-50mm f/4.5-6.3 IS STM/Dok. Canon

Pada saat bersamaan, Canon juga menghadirkan lensa zoom RF24-50mm f/4.5-6.3 IS STM. Lensa ini adalah salah satu lensa zoom dengan mounting RF paling ringan dengan bobot hanya sekitar 210 gram dan panjang 5,8cm saat ditarik. 

Walaupun ringan, lensa ini mampu mencakup tampilan sudut lebar hingga standar pada kamera full-frame dan menawarkan fleksibilitas komposisi yang membedakannya dari lensa dengan focal length berukuran serupa.

Dilengkapi dengan Optical IS 4,5 stop, lensa ini juga mampu mencapai stabilisasi gambar hingga 7,0 stop melalui Coordinated Control IS apabila digunakan dengan kamera sistem EOS R yang dilengkapi dengan In-Body IS.

Harga Canon EOS R8 di Indonesia

source_name
  • Canon EOS R8 Bodi: Rp31.299.000
  • Canon EOS R8 RF24-50mm f/4.5-6.3 IS STM: Rp35.799.000
  • Lensa RF24-50mm f/4.5-6.3 IS STM: Rp5.499.000

Pada tanggal 8 – 31 Mei 2023 PT Datascrip memberikan promo launching EOS R8 dengan harga:

  • Canon EOS R8 Bodi: Rp25.999.000
  • Canon EOS R8 + Lensa RF24-50mm f/4.5-6.3 IS STM: Rp29.999.000
  • Setiap pembelian EOS R8 bodi only/EOS R8 + lensa RF24-50mm f/4.5-6.3 IS STM akan mendapatkan ekstra baterai LP-E17.

Saat ini seluruh kamera mirrorless dan lensa EOS R System telah bergaransi 2 tahun. Apabila konsumen memiliki masalah dapat langsung membawanya ke service center yang tersebar di kota–kota besar di Indonesia.

Magazine

SEE MORE>
Investor's Guide 2025
Edisi Januari 2025
Change the World 2024
Edisi Desember 2024
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024

IDN Channels

Most Popular

WTO Buktikan Uni Eropa Diskriminasi Minyak Sawit Indonesia
Daftar 10 Saham Blue Chip 2025 Terbaru
Selain Bukalapak, Ini 7 e-Commerce yang Tutup di Indonesia
Israel Serang Gaza Usai Sepakat Gencatan Senjata, 101 Warga Tewas
Suspensi Saham RATU Resmi Dicabut, Jadi Top Gainers
Mengapa Nilai Tukar Rupiah Bisa Naik dan Turun? Ini Penyebabnya