Jakarta, FORTUNE - Apple akan merilis iPhone 15 series pada tahun 2023 ini. iPhone 15 diprediksi bakal hadir dalam empat model, meliputi iPhone 15 reguler, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro, dan iPhone 15 Pro Max atau Ultra.
Spesifikasi dan harga dari keempat model iPhone 15 memang belum diungkap oleh Apple. Namun, dilansir dari theverge.com, sejumlah bocoran mengenai fitur dan spesifikasi sudah mulai beredar seiring dengan undangan Apple Event.
Berdasarkan undangan Apple Event, pihak Apple menjadwalkan acara peluncuran produk baru tersebut pada 12 September 2023, pukul 10.00 waktu Pasifik. Tanggal tersebut bertepatan pada 13 September 2023 pukul 00.00 WIB.
Ini spesifikasi yang akan dihadirkan Iphone 15
Series dari iPhone 15 disebut-sebut akan memiliki layar dengan Dynamic Island, seperti pada iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max. Lebih rinci lagi, pada aspek layar, iPhone 15 dan iPhone 15 Pro akan tampil dalam 6,1 inci. Adapun iPhone 15 Plus dan iPhone 15 Pro Max konon sama-sama punya layar lebih lega dibanding "saudaranya", yaitu seluas 6,7 inci.
Kabar yang mengagetkan juga terletak pada penggunaan port USB Type-C untuk pengisian daya dan transfer data bagi model iPhone 15 series. Bila bocoran ini akurat, maka iPhone 15 series bakal menjadi generasi iPhone pertama yang menanggalkan port Lightning.
Untuk aspek hardware, iPhone 15 dan iPhone 15 Plus konon ditenagai chip A16 Bionic. Chip ini sebelumnya juga dipakai di iPhone 14 Pro dan 14 Pro Max. Di iPhone 15 dan iPhone 15 Plus, chip itu akan dipadukan dengan penyimpanan paling dasar 128 GB.
Sementara itu, iPhone 15 Pro dan 15 Pro Max, disinyalir ditenagai chipset terbaru Apple, A17 Bionic. Chipset berfabrikasi 3 nm tersebut akan menghadirkan peningkatan performa serta efisiensi daya pada perangkat. Menariknya, dari sisi penyimpanannya bakal lebih besar dari versi reguler dan Plus, yaitu mulai dari 256 GB.
iPhone 15 dan iPhone 15 Plus bakal memiliki kamera belakang ganda, masing-masing 48 MP dan ultrawide 12 MP. Sebagai model yang lebih tinggi, iPhone 15 Pro dan 15 Pro Max akan dilengkapi tiga kamera belakang, terdiri dari kamera utama 48 MP, ultrawide 12 MP dan telefoto 12 MP.
iPhone 15 Pro Max juga dilaporkan akan mendapatkan fitur baru lainnya, salah satunya adalah lensa periskop yang mendukung zoom optik hingga 6x. Untuk zoom optik pada iPhone 15 Pro hanya mentok di 3x saja seperti iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max.
Sedangkn, untuk baterai, semua iPhone 15 kabarnya punya kapasitas yang berbeda. iPhone 15 misalnya punya baterai 3.877 mAh, iPhone 15 Plus 4.912 mAh, iPhone 15 Pro 3.650 mAh dan iPhone 15 Pro Max 4.852 mAh.