5 Cara Membuat Twibbon Ramadan 2023 Sendiri, Sangat Mudah!

Bisa melalui handphone dan situs!

5 Cara Membuat Twibbon Ramadan 2023 Sendiri, Sangat Mudah!
ilustrasi foto untuk twibbon (unsplash.com/Rirri)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Cara membuat Twibbon Ramadan 2023 sebenarnya cukup mudah, Anda bisa menggunakan aplikasi pada handphone atau melalui situs langsung. Bahkan, bagi Anda yang pemula dalam editing juga bisa, kok.

Seperti yang diketahui, Twibbon adalah bingkai foto digital yang digunakan untuk merayakan peristiwa atau momen tertentu.

Ada berbagai macam jenis Twibbon, seperti Twibbon kemerdekaan hingga Twibbon Ramadan. Anda bisa menyesuaikan tema sesuai dengan kebutuhan.

Berikut ini terdapat cara membuat Twibbon Ramadan 2023 sendiri, baik melalui aplikasi pada ponsel maupun situs pembuat Twibbon. Simak selengkapnya di bawah ini!

Cara membuat Twibbon Ramadan 2023 di handphone

ilustrasi handphone (unsplash.com/nordwood)

Anda bisa membuat Twibbon Ramadan sendiri di handphone. Caranya cukup mudah, Anda hanya perlu menginstal aplikasi edit foto, yakni Picsart dan Canva.

1. Picsart

Picsart merupakan aplikasi edit foto yang memiliki fitur dan tools yang cukup lengkap. Melalui aplikasi ini, Anda bisa membuat Twibbon Ramadan 2023 sendiri. Perhatikan langkah-langkah berikut ini:

  1. Buka aplikasi Picsart yang telah diunduh sebelumnya pada Handphone.
  2. Setelahnya, klik ikon “+” untuk membuat lembar kerja baru
  3. Pilih ukuran frame 1:1 yang biasa digunakan untuk membuat Twibbon
  4. Klik Tambah Layar untuk menambahkan lapisan kanvas.
  5. Kemudian, masukkan layar pertama dan transparan. Lalu, kanvas kedua berwarna putih
  6. Edit layer tersebut sesuai dengan keinginan Anda.
  7. Jika sudah selesai, klik tombol Download untuk menyimpan Twibbon tersebut.

2. Canva

Canva adalah aplikasi edit foto yang bisa Anda gunakan pada ponsel. Ada berbagai jutaan koleksi template gratis maupun berbayar yang disediakan oleh Canva.

Untuk membuat Twibbon Ramadan 2023, Anda bisa menggunakan template tema Ramadan yang disediakan. Berikut tata caranya:

  1. Pastikan handphone Anda telah memiliki aplikasi Canva. Anda bisa mengunduhnya secara gratis melalui Google Play Store maupun App Store.
  2. Buka aplikasi Canva dan pilih Create a Design.
  3. Pilih ukuran Twibbon yang diinginkan. Anda bisa memasukkan ukuran secara manual atah memilih ukuran yang disediakan.
  4. Setelahnya, Anda bisa membuat desain Twibbon sendiri maupun memilih template Twibbon yang disediakan. Edit sesuai dengan kebutuhan Anda.
  5. Usai mengedit desain Twibbon, Anda bisa menyimpannya dengan klik Download dan pilih format yang diinginkan, baik GIF, JPEG, maupun PNG.

Cara membuat Twibbon Ramadan melalui situs

ilustrasi laptop (unsplash.com/Campaign Creators)

Selain menggunakan aplikasi, Anda juga bisa menggunakan bantuan situs membuat Twibbon. Berikut ini beberapa situs yang bisa Anda coba gunakan, antara lain:

1. Twibbonize

Berikut cara membuat Twibbon menggunakan Twibbonize, di antaranya:

  1. Buka situs twibbonize.com.
  2. Login menggunakan akun Gmail maupun Facebook.
  3. Klik menu Start Campaign untuk membuat Twibbon.
  4. Pilih template yang kamu inginkan. Anda juga bisa menambahkan foto dengan cara klik Browser Image.
  5. Setelah selesai, klik Download untuk menyimpan hasil Twibbon Anda.

2. Postermywall

Anda bisa menggunakan situs Postermywall untuk membuat Twibbon Ramadan 2023 sendiri. Simak langkah-langkahnya di bawah ini:

  1. Kunjungi situs postermywall.com.
  2. Pada beranda, pilih Create Design.
  3. Anda bisa memilih template yang disediakan atau mencari tema Ramadan
  4. Setelahnya, edit sesuai kebutuhan Anda.
  5. Simpan jika dirasa Twibbon sudah sesuai dengan keinginan.

3. Pixlr

Untuk membuat Twibbon menggunakan PixLR, simak panduan berikut ini:

  1. Buka situs pixlr.com pada browser.
  2. Pilih menu PixLr Editor pada beranda.
  3. Anda bisa memasukkan gambar yang hendak dibuat menjadi Twibbon.
  4. Klik dua kali pada padlock jika ingin mengubahnya ke dalam checkbox.
  5. Klik New Layer pada bagian kanan halaman dan pindahkan gambar ke bawah.
  6. Klik Edit untuk menyesuaikan ukuran gambar.
  7. Lalu klik Yes.
  8. Anda bisa menggunakan Magic Wand Tool guna menghilangkan background gambar.
  9. Jika sudah selesai, klik Save As.

Itulah tadi lima cara membuat Twibbon Ramadan 2023 sendiri melalui aplikasi maupun situs. Selamat mencoba!

Magazine

SEE MORE>
Investor's Guide 2025
Edisi Januari 2025
Change the World 2024
Edisi Desember 2024
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024

Most Popular

Israel Serang Gaza Usai Sepakat Gencatan Senjata, 101 Warga Tewas
Mengapa Nilai Tukar Rupiah Bisa Naik dan Turun? Ini Penyebabnya
Cara Menghitung Dana Pensiun Karyawan Swasta, Ini Simulasinya
Konsekuensi Denda Jika Telat Bayar Cicilan KPR, Bisa Disita
Investor Asing Hengkang dari Pasar Obligasi Asia pada Desember 2024
Cara Mengurus Sertifikat Tanah Hilang, Biaya, dan Prosedurnya