TikTok termasuk salah satu platform media sosial populer dengan jutaan pengguna di seluruh dunia. Tidak heran, ada banyak content creator yang berbondong-bondong mengeksplorasi Ide Konten TikTok menarik.
Hal tersebut dilakukan agar konten yang dibuat bisa FYP (For Your Page). Setiap kreator dituntut untuk kreatif sehingga konten yang dibuat terlihat menarik. Hal tersebut juga berguna dalam membangun personal branding akun Anda.
Bagi content kreator pemula, berikut beberapa ide konten yang bisa dijadikan referensi.
1. Konten tantangan
Salah satu cara kreatif untuk dapat menarik perhatian audiens di TikTok adalah membuat konten tantangan. Sebagai pemula, Anda bisa mengikuti beberapa tantangan yang sedang viral.
Dengan mengikuti tantangan yang trending, Anda bisa meningkatkan kunjungan di video dan akun. Dalam membuat konten ini, penting untuk menyertakan lagu dan hastag yang banyak dipakai.
Jika Anda sudah memiliki banyak pengikut, cobalah untuk membuat tantangan sendiri dengan hastag sendiri. Anda bisa mengajak pengikut untuk bergabung dalam tantangan tersebut, sehingga konten bisa viral.
2. Konten penggunaan produk
Konten berbentuk penggunaan suatu produk termasuk ide konten TikTok yang sering dipakai oleh kreator. Pada dasarnya, jenis konten akan memberikan sebuah tutorial penggunaan produk yang bisa diikuti pengguna lainnya.
Biasanya, konten ini dibuat untuk memperlihatkan fitur atau produk baru yang diluncurkan oleh suatu brand.
Namun, Anda juga bisa membuat konten ini untuk produk-produk yang membutuhkan video tutorial penggunaanya.
Contohnya, cara memasang tabung gas, cara transfer uang dari aplikasi tertentu, cara memakai filter Tiktok, atau lain sebagainya.
3. Konten review produk
Ide konten selanjutnya adalah konten review produk. Anda bisa mengaplikasikan konten ini pada sejumlah produk yang dibeli atau produk yang dijual kepada audiens.
Dengan memberikan narasi menarik, perkenalkan produk dengan mengulasnya dengan jujur. Meskipun produk dari endorse, penting untuk memberikan ulasan yang relevan sehingga konten tetap kredibel sesuai dengan pemakaian.
Biasanya, jenis konten ini banyak digunakan pada produk kecantikan, fashion, teknologi, hingga makanan.
4. Konten tips dan trik
Membagikan tips dan trik pada pengguna TikTok bisa dijadikan sebagai salah satu ide konten TikTok yang bisa mendapat banyak perhatian.
Tidak jarang, pengguna TikTok mencari solusi atas permasalahan atau kendala yang dialami.
Untuk bisa mengoptimalkan konten bisa FYP, penting untuk memperhatikan durasi video dan penjelasan yang dibuat. Buatlah video tidak lebih dari satu menit yang memuat informasi lebih ringkas.
Tidak harus penggunaan produk, topik kesehatan hingga finansial juga bisa dicoba.
5. Konten memasak
Dalam mencari ide konten yang kreatif dan disukai, tidak sedikit TikToker pemula yang merasa kebingungan. Tak perlu cemas, Anda bisa mencoba berbagai ide konten berdasarkan minat dan hobi.
Jika Anda mempunyai hobi memasak, tidak ada salahnya untuk membuat konten berdasarkan hobi tersebut. Ada banyak kreator yang membagikan konten memasak dengan tingkat engagement tinggi.
Pasalnya, cukup banyak pengguna TikTok yang mencari referensi memasak di platform media sosial satu ini.
Anda bisa membuat konten cara membuat suatu masakan, tips memasak, dan lain sebagainya.
6. Konten kuliner
Contoh ide konten TikTok lainnya yang layak untuk dicoba adalah konten kuliner. Jenis konten ini cocok bagi Anda yang suka pergi ke tempat-tempat kuliner.
Lewah hobi tersebut, Anda bisa membuat konten, seperti ulasan, rekomendasi tempat makanan, atau hidangan yang harus dicoba di suatu daerah. Ide konten ini patut dicoba karena bisa mendatangkan atensi dari pengguna lainnya.
7. Konten travelling
Punya hobi jalan-jalan atau menjelajahi suatu tempat? Jika iya, hobi tersebut dapat dijadikan sebuah konten berkualitas. Tidak jarang, pengguna TikTok akan mencari informasi terkait travelling di sana.
Mulai dari atraksi wisata, pengalaman travelling, tips bepergian, dan lain sebagainya. Dari situ, konten bisa dibuat lebih beragam sehingga Anda tidak perlu kebingungan mencari ide konten.
Bahkan, konten sejenis termasuk banyak disukai karena informatif bagi pengguna lainnya.
8. Konten dance challenge
Ide konten TikTok berikutnya yang menarik untuk dicoba adalah konten dance challenge. Jenis konten ini bisa dikatakan sudah banyak dilakukan sejak TikTok mulai dikenal banyak orang.
Dari lagu yang sedang populer, Anda dapat membuat konten dance yang bisa diikuti oleh pengguna lainnya. Untuk melengkapinya, tambahkan hastag unik sehingga pengguna lain bisa menemukan konten tersebut.
9. Konten komedi
Video komedi termasuk ide konten yang banyak disukai oleh pengguna TikTok karena mampu memberikan hiburan. Lewat hiburan yang ditawarkan, Anda bisa meningkatkan engagement.
Agar konten dapat bertahan lama, ciri khas yang unik membantu dalam membedakan konten Anda dari yang lain. Dengan begitu, konten Anda bisa lebih diingat oleh audiens dan meningkatkan personal brand.
10. Konten edukasi
Tidak hanya menghibur saja, platform Tiktok juga kerap dijadikan sebagai media untuk saling berbagai informasi dan pengetahuan kepada pengguna lainnya.
Bagi Anda yang memiliki keterampilan atau pengetahuan tertentu, tidak ada salahnya untuk membagikannya kepada pengguna lainnya. Topiknya bisa bermacam-macam sehingga menarik untuk dicoba.
Itu dia beberapa ide konten TikTok yang bisa dicoba untuk mendapatkan banyak viewers. Dari pilihan ide tersebut, adakah yang menarik dan ingin dicoba terlebih dahulu?