TECH

Survei: Penasihat Keuangan Positif ke Kripto Meski Pasarnya Lesu

Bitcoin diprediksi melejit dalam lima tahun mendatang.

Survei: Penasihat Keuangan Positif ke Kripto Meski Pasarnya LesuIlustrasi aset kripto. Shutterstock/Chinnapong
27 January 2023

Jakarta, FORTUNE – Bitwise Asset Management, perusahaan manajer investasi aset kripto, dan VettaFi, platform ETF, baru saja meluncurkan laporan yang menunjukkan optimisme para penasihat keuangan Amerika Serikat terhadap aset kripto di tengah kondisi pasar kripto yang loyo.

Laporan bertajuk “Bitwise/Vettafi 2023 Benchmark Survey of Financial Advisors Attitudes Toward Crypto Assets” itu menunjukkan 90 persen responden yang berposisi sebagai penasihat keuangan mengaku sering menerima pertanyaan dari kliennya tentang pengalokasian kripto dalam portofolio investasi.

Pertanyaan klien itu berbunyi: “Haruskah saya mempertimbangkan investasi di kripto?”

Bahkan, dilansir Bitcoin.com, Jumat (27/1), 59 persen penasihat keuangan mengatakan sebagian kliennya berinvestasi pada aset kripto meski tanpa mendapat masukan dari mereka.

“Survei ini mengingatkan bahwa aset kripto adalah salah satu peluang pengembangan bisnis terbaik di pasar penasihat keuangan,” kata Chief Investment Officer Bitwisse Asset Management, Matt Hougan, dalam rilis pers resmi. Menurutnya, para penasihat keuangan menganggap 2023 sebagai tahun untuk meraih peluang investasi aset kripto.

15 persen responden penasihat keuangan menyatakan masih mengalokasikan aset kripto ke dalam portofolio investasi kliennya.

Optimisme kripto

Ilustrasi aset kripto. Shutterstock/Chinnapong

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.