Perkuat Ekosistem Kuliner Jepang, J Trust Gandeng Kushikatsu Daruma
Kushikatsu Daruma siap tambah cabang di Jakarta Selatan.
Jakarta, FORTUNE - PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank) memperkuat ekosistem kuliner asal Jepang dengan menggandeng PT Rasa Crispy Indonesia selaku pemilik rumah makan Kushikatsu Daruma.
Kushikatsu Daruma merupakan restoran asal Jepang yang menjanjikan cita rasa orisinalitas Kushikatsu dan membuka cabang perdana di Indonesia berlokasi di Plaza Festival Mall di Jakarta.
President Office Division Head J Trust Bank, Teruhiko Kuniyasu menyatakan bahwa kolaborasi ini merupakan bentuk apresiasi kepada nasabah dengan menghadirkan potongan atau diskon sebesar Rp100.000 dari total pembelian khusus menggunakan kartu debit J Trust Bank. Promo ini berlaku mulai 17 Mei hingga 17 November 2024.
“J Trust Bank selalu berkomitmen untuk memberikan nilai tambah bagi nasabah kami. Kerja sama dengan Kushikatsu Daruma ini merupakan salah satu bentuk apresiasi kepada nasabah yang telah setia menggunakan layanan perbankan J Trust Bank,” kata Teruhiko Kuniyasu di Jakarta, Sabtu (18/5).
Kushikatsu Daruma siap tambah cabang di Jakarta Selatan
Sementara itu, Direktur Utama PT Rasa Crispy Indonesia, Masahide Nakamura mengungkapkan alasannya memboyong Kushikatsu Daruma karena kebiasaan orang Indonesia yang suka mengkonsumsi gorengan.
Ia bahkan optimis, menyusul cabang pertamanya, Kushikatsu Daruma siap menambah cabang baru yang berada di seputaran Jakarta Selatan.
“Kita mungkin bisa membuka cabang masih di seputaran Jakarta ya, Cilandak, Radio Dalam dan sekitar situ,” kata Masahide.
Ia juga mengapresiasi langkah J Trust Bank untuk mendukung segmen kuliner. Seperti diketahui, bank asal Jepang ini memang cukup aktif mendukung ekosistem kuliner dan anak muda. Selain menggandeng JKT48 sebagai brand ambassador, bank ini juga berniat untuk menyalurkan kredit ke sektor kuliner.