FINANCE

8 Cara Lunasi Utang Paylater secara Efektif

Ikuti langkah-langkahnya

8 Cara Lunasi Utang Paylater secara Efektifilustrasi melunasi utang paylater (pexels/shvets production)
07 October 2024

Tren Paylater banyak digemari konsumen sebagai salah satu metode pembayaran. Lewat metode tersebut, masyarakat bisa mencicil barang yang dibelinya dengan jangka waktu tertentu.

Meskipun terlihat menguntungkan, metode pembayaran ini memiliki dampak negatif apabila tidak digunakan dengan bijak. Salah satunya beban utang paylater yang menumpun. 

Beban utang tersebut tentu bisa membuat kondisi finansial memburuk. Penting untuk melunasi utang paylater dengan perencanaan yang baik.

Agar terbebas dari utang, berikut beberapa cara lunasi utang paylater yang bisa dijadikan panduan.

1. Mengidentifikasi utang paylater yang dimiliki

Cara lunasi utang paylater yang pertama, yaitu mengindetifikasi utang yang dimiliki. Untuk itu, mulailah dengan mencatat cicilan paylater yang perlu dilunasi terlebih dahulu.

Terlebih bila cicilan paylater yang dimiliki lebih dari satu. Penting untuk mendata utang yang dimiliki sehingga Anda bisa membuat rencana keuangan dengan lebih baik.

Catat setiap cicilan yang ada, mulai dari jumlah cicilan hingga jatuh tempo dari setiap utang tersebut. Catatan yang lengkap dan rapi tentu sangat membantu dalam menyelesaikan utang agar tidak menumpuk

Dengan begitu, tidak ada cicilan paylater yang tertinggal dan membebani Anda di masa mendatang.  

2. Membuat rencana keuangan

Setelah data utang paylater sudah terkumpul secara lengkap, rencana keuangan perlu dibuat. Anda dapat menyusun alokasi dana per bulan yang mencakup pemasukan dan pengeluaran.

Alokasikan dana yang cukup untuk membayar setiap cicilan paylater setiap bulannya. Dalam mengalokasikan dananya, pastikan pengeluaran pokok sudah dipertimbangkan sehingga anggaran yang dibuat tetap realistis.

Melalui rencana keuangan, Anda bisa melakukan keputusan yang realistis dan efektif untuk menyelesaikan beban utang tersebut.

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.