FINANCE

Danamon Ungkap Modus Penipuan Call Center, Waspadai Ciri-cirinya

Petugas call center tidak akan meminta PIN.

Danamon Ungkap Modus Penipuan Call Center, Waspadai Ciri-cirinyaWaspadai Modus Penipuan Danamon/Dok Danamon
13 September 2023

Jakarta, FORTUNE - PT Bank Danamon Indonesia Tbk. (Bank Danamon) mengungkap temuan modus penipuan call center palsu yang mengaku sebagai call center Danamon. 

Penipu menempatkan informasi palsu mengenai call center Danamon di Google Maps untuk mengelabui calon korban yang ingin mencari alamat cabang Danamon dan nomor telepon yang dapat dihubungi. 

Ciri-ciri modus tersebut ialah korban akan diminta menghubungi call center palsu tersebut dan diarahkan penipu untuk melanjutkan pembicaraan melalui chat WhatsApp. Setelah itu, penipu mengirimkan file .apk yang ketika diklik memberikan akses kepada data nasabah di bank agar penipu dapat mengosongkan saldo tabungan korban. 

"Kejahatan perbankan juga makin marak dengan modus yang makin beragam. Oleh karena itu, Danamon mengimbau seluruh nasabah dan masyarakat untuk melindungi data pribadi dengan senantiasa berhati-hati dan waspada," Service Quality & Contact Center Head, Bank Danamon, imbau Kristiani Siwi melaui keterangan resmi di Jakarta, Rabu (13/9). 

Selain itu, pihaknya juga mengimbau nasabah untuk tidak sembarangan menyerahkan informasi terkait data pribadi kepada pihak-pihak yang tidak bisa dibuktikan kebenarannya.

Petugas call center tidak akan meminta PIN

emergency contact di pinjol
ilustrasi emergency contact di pinjol (unsplash.com/Icons8 Team)

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.