LUXURY

Ada Airbag hingga Rompi Antipeluru di Koleksi Terbaru Dior 2022

Tema proteksi di Paris Fashion Week 2022. Apa maknanya?

Ada Airbag hingga Rompi Antipeluru di Koleksi Terbaru Dior 2022Koleksi Dior di Paris Fashion Week 2022/Dok. REUTERS
07 March 2022

Paris, FORTUNE - Rumah mode Dior menampilkan koleksi terbaru untuk musim gugur 2022 di hari kedua Paris Fashion Week, (1/3). Kali ini, sang desainer, Maria Grazia Chiuri, menampilkan gabungan elemen keindahan sekaligus proteksi diri.

Para model Dior yang melenggang di catwalk mengenakan berbagai perlengkapan proteksi. Mulai dari bantalan di bahu, korset airbag, hingga atasan yang tampak seperti rompi antipeluru. Apa maknanya?

Terinspirasi dari perang

description
Dok. Dior

Banyak yang berspekulasi jika koleksi terbaru ini terinspirasi dari perang yang tengah berlangsung di Ukraina. Namun, menurut Maria Grazia Chiuri, koleksi itu dibuat jauh sebelum militer Rusia mulai membombardir Ukraina pekan lalu. Namun, sang desainer mengatakan, bahwa dunia sudah "berperang" jauh sebelum konflik Ukraina.

"Covid-19 adalah bentuk lain dari perang. Kita semua pernah mengalami bulan-bulan yang sangat sulit. Ada banyak refleksi, di masa-masa sulit ini, tentang bagaimana menggabungkan keindahan, estetika, dan proteksi," kata direktur artistik Dior untuk pakaian perempuan itu, seperti dilansir dari AFP, Senin (7/3).

Desainer Italia berusia 58 tahun itu mengatakan kreasi terbarunya ditujukan untuk menemukan solusi teknis yang bisa lebih fungsional untuk tubuh perempuan. Pakaian yang ia tampilkan termasuk jaket bar khas Christian Dior yang didesain ulang dengan adaptasi teknologi tinggi.

Memadukan teknologi

Dok. Dior

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.