LUCY Tunjuk Chef Juna Jadi Komisaris Independen Gantikan Wulan Guritno

Chef Juna berpengalaman 25 tahun lebih di industri kuliner.

LUCY Tunjuk Chef Juna Jadi Komisaris Independen Gantikan Wulan Guritno
Chef Juna. (dok. LUCY)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Fortune Recap

  • Chef Juna menjadi Komisaris Independen PT Lima Dua Lima Tiga Tbk, menggantikan Sri Wulandari.
  • Direktur Utama berharap Chef Juna membawa angin baru dan kembali memperkaya dunia kuliner dan gaya hidup.
  • LUCY mencatat penurunan pendapatan hingga laba rugi pada kuartal III 2024.

Jakarta, FORTUNE - PT Lima Dua Lima Tiga Tbk (LUCY) menunjuk Junior John Rorimpandey–populer dikenal sebagai ‘Chef Juna’–sebagai Komisaris Independen, menggantikan Sri Wulandari atau Wulan Guritno, yang mundur per 11 November lalu.

Direktur Utama PT Lima Dua Lima Tiga Tbk, Hermansyah, mengatakan Juna yang memiliki  pengalaman cukup lama di dunia kuliner dan gaya hidup, diharapkan dapat membawa LUCY menjadi lebih baik ke depan. “Pastinya akan membawa angin yang berbeda dari sebelumnya,” katanya dalam keterangan resmi, Selasa (26/11).

Chef Juna yang akan resmi masuk ke dalam jajaran Dewan Komisaris PT Lima Dua Lima Tiga Tbk per 25 November 2024, diharapkan dapat mendorong perseroan kembali berwarna di dalam dunia kulinari dan gaya hidup.

Hingga kuartal III 2024, LUCY mencatat penurunan pendapatan dari Rp41,99 miliar di 2023 menjadi Rp39,21 di tahun 2024. Sementara, laba tahun berjalan yang pada kuartal II 2023 tercatat Rp1,79 miliar berbalik jadi rugi tahun berjalan hingga Rp6,95 miliar.

Jejak karir Chef Juna

dok. Lucy In The Sky

Chef Juna mengatakan bahwa bisnis F&B akan terus berkembang, seiring berkembangnya profesi Chef, teknik baru, bahan dasar masakan baru, hingga peralatan masak baru. “Semua itu akan menjadi pendorong perkembangan dunia F&B menjadi lebih inovatif dan out of the box,” katanya.

Menurutnya, LUCY layak menjadi salah satu Restoran dan Bar yang mempunyai ‘signature dan brand’ yang telah dipercaya oleh para pemegang saham maupun stakeholder. “Terus berikan kepercayaan dan antusiasnya kepada kami untuk dapat membuktikan kepada seluruh masyarakat,” ujar Juna.

Chef Juna diketahui sudah malang melintang di dunia industri kulinari selama 25 tahun, dengan latar belakang di restoran sushi dan Jepang fusion, Prancis, Amerika, Asia, dan juga fine dining, termasuk mendalami sejarah dan asal-usul ragam masakan Indonesia.

Chef Juna pernah memenangkan tempat kedua dalam kompetisi fine dining dan wine rodeo Houston pada tahun 2004, dengan restoran Rickshaw Amerika Serikat. Ia juga turut berpartisipasi dalam Training TV Amerika untuk restoran di bawah nama Iron Chef Michael Symon, dengan restorannya Lola dan Lolita di Cleveland, Ohio, pada tahun 2008. Sementara, ia pun turut berpartisipasi di restoran The French Laundry di Napa Valley, California pada 2009, di bawah Chef terkenal dunia Thomas Keller.

Sementara itu, perjalanan Chef Juna di Indonesia juga tak kalah menarik. Ia dikenal luas sebagai salah satu dari tiga juri acara realitas memasak MasterChef Indonesia, di berbagai musimnya.

Selain itu, ia memiliki program acara Arjuna, Hell’s Kitchen Indonesia, dan OK Chef. Ia juga tergabung sebagai salah satu anggota dari Komite Pusat Asosiasi Koki Indonesia selama 3 periode, dan sekarang menjadi salah satu Wakil Presiden.

Magazine

SEE MORE>
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024
The Big Bet
Edisi Mei 2024
Chronicle of Greatness
Edisi April 2024

Most Popular

Prabowo Ingin Memastikan Danantara Sesuai Aturan yang Berlaku
Viral Pertamax Diduga Sebabkan Kerusakan Mesin, Pertamina Minta Maaf
Nike dan Adidas Kehilangan Dominasi di Sepatu Lari
Menteri Perindustrian RI Tolak Proposal Investasi Apple US$100 Juta
MR. DIY Indonesia IPO Desember, Harga Rp1.650–Rp1.870
Unilever Resmi Jual Bisnis Es Krim ke Magnum Rp7 Triliun