MARKET

Jasa Marga Resmi Divestasi 30,18% Saham di Tol Trans-Jawa

Jasa Marga sudah kantongi restu investor, Kamis (19/9).

Jasa Marga Resmi Divestasi 30,18% Saham di Tol Trans-JawaVolume kendaraan arus balik di Tol Trans Jawa Batang-Semarang dari arah Semarang (7/5) terpantau lancar. (ANTARAFOTO/Aji Styawan)
19 September 2024

Fortune Recap

  • PT Jasa Marga mendivestasi 30,18% kepemilikan saham di PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) senilai Rp12,82 triliun.
  • Jasa Marga alihkan saham kepada PT Metro Pacific Tollways Indonesia Services, Warrington Investment Pte. Ltd., dan PT Margautama Nusantara sebagai bagian dari aksi korporasi pendanaan berbasis ekuitas.
  • Pendanaan dari partner strategis bertujuan menambah sumber pendanaan baru bersifat ekuitas untuk meningkatkan pelayanan kepada pengguna jalan di Jalan Tol Trans Jawa.
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - PT Jasa Marga (Persero) Tbk (JSMR) telah mengantongi restu pemegang saham untuk menDivestasi 30,18 persen kepemilikan saham di PT Jasamarga Transjawa Tol atau JTT), pengelola Tol Trans-Jawa.

Nilai divestasi tersebut adalah Rp12,82 triliun. Adapun, Jasa Marga mengalihkan saham dengan besaran itu kepada PT Metro Pacific Tollways Indonesia Services, Warrington Investment Pte. Ltd., dan PT Margautama Nusantara. 

Divestasi itu bagian dari aksi korporasi pendanaan berbasis ekuitas (equity financing). Selain divestasi, Jasa Marga juga menerbitkan saham baru senilai Rp2,5 triliun, yang kemudian diambil bagian oleh PT Metro Pacific Tollways Indonesia Services sehingga mendilusi kepemilikan perseroan di JTT sebesar 3,82 persen.

"Oleh karena itu, porsi kepemilikan saham perseroan pada PT JTT menjadi 65 persen," kata Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga, Lisye Octaviana dalam keterangannya setelah RUPSLB, Kamis (19/9).

Meski kepemilikannya terdilusi, Jasa Marga masih menjadi pemegang saham mayoritas dan memegang kendali penuh atas pengelolaan operasional Jalan Tol Trans-Jawa. PT JTT pun masih merupakan bagian dari kelompok usaha perseroan.

Related Topics

    © 2024 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.