MARKET

Jelang Paskah, IHSG Diproyeksi Melaju Fluktuatif

Ada sentimen ekonomi dari pasar global dan regional.

Jelang Paskah, IHSG Diproyeksi Melaju FluktuatifANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
28 March 2024

Fortune Recap

  • IHSG diperkirakan bergerak fluktuatif di akhir Maret setelah turun 0,75 persen ke 7.310,09 kemarin
  • Proyeksi IHSG hari ini: rentang 7275-7350 dengan level support 7.275, pivot 7.330, dan resisten 7.380
  • Potensi rebalancing pasar di Indonesia di akhir Q1-2024, respon data ekonomi AS dan Eropa serta data indeks manufaktur Tiongkok
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Indeks Harga Saham Gabungan (Ihsg) diperkirakan bergerak fluktuatif di akhir perdagangan Maret, Kamis (28/3), setelah ditutup turun 0,75 persen ke 7.310,09 kemarin.

Head of Research Phintraco Sekuritas, Valdy Kurniawan memprediksi IHSG keluar dari area resisten di kisaran 7.380--7.400 bersamaan dengan koreksi kemarin sore. Ia menambahkan, IHSG juga menembus support dinamis di MA20 di kisaran 7.330.

Valdy memproyeksikan IHSG diperkirakan bergerak dalam rentang 7275-7350 di Kamis (28/3). Dengan level support 7.275, pivot 7.330, dan resisten 7.380. "Pasalnya, seperti di Wall Street, terdapat pula potensi rebalancing oleh pelaku pasar di Indonesia di akhir Q1-2024," jelasnya dalam riset harian.

Salah satu faktor yang diperkirakan membayangi IHSG hari ini, yakni respon dan antisipasi terhadap sejumlah data ekonomi penting di Amerika Serikat dan Eropa pada sore dan malam nanti (28/3). Hal itu akan berdampak secara signifikan terhadap arah kebijakan moneter di masing-masing wilayah.

Dari regional, pasar mengantisipasi data indeks manufaktur Tiongkok (NBS) pada Maret 2024 (31/3), yang diperkirakan membaik ke 49,9. Dari dalam negeri, realisasi inflasi (1/3) menjadi data yang dinantikan pelaku pasar.

Berdasarkan sentimen-sentimen tersebut, Phintraco Sekuritas menyoroti saham-saham berikut ini: KAEF, RAJA, BDMN, SIDO, HRUM, BRIS, dan ITMG.

Secara teknikal, Analis Binaartha Sekuritas, Ivan Rosanova memperkirakan IHSG hari ini melemah dengan pergerakan di rentang support 7.280 dan resisten 7.330.

Ivan mengatakan IHSG sudah menembus ke bawah 7.295 yang sebelumnya menjadi support fraktal terdekat. Oleh karena itu, IHSG hari ini dapat melemah untuk menguji support berikutnya di level 7.238.

Level support IHSG hari ini menurut Binaartha Sekuritas, yakni: 7.238, 7.180, dan 7.099. Sementara itu, level resistennya di 7.400, 7.454, dan 7.504. Indikator MACD menandakan momentum bearish.

Ivan memproyeksikan IHSG hari ini bergerak di rentang support 7.280 dan resisten di 7.330. Saham-saham pilihannya, terdiri dari: MDKA, MEDC, PGEO, TLKM, dan UNTR.

Peluang IHSG hari ini menguat

Related Topics

© 2025 Fortune Media IP Limited. All rights reserved. Reproduction in whole or part without written permission is prohibited.