7 Tren yang Akan Mendominasi Pemasaran di Tahun 2025

Mulai dari kemunculan media baru hingga tren ekonomi kreator

7 Tren yang Akan Mendominasi Pemasaran di Tahun 2025
Ilustrasi strategi pemasaran (unsplash/firmbee.com)
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE - Lanskap pemasaran terus berkembang pesat, didorong oleh dunia digital yang bergerak cepat. Teknologi baru, perubahan perilaku konsumen, dan regulasi yang semakin kompleks membuat pemasar harus selalu beradaptasi.

Dari kebangkitan alat AI hingga tuntutan hiper-personalisasi, pemasaran sedang mengalami transformasi menarik. Melihat ke tahun 2025, Abhishek Gupta, menilai tren ini tidak hanya akan dipercepat, tetapi juga menghadirkan tantangan baru dalam ekosistem digital yang kompleks. Melansir exchange4media (31/12), Abhishek menyoroti sejumlah tren utama yang akan membentuk strategi pemasaran di tahun 2025.

Menilik tren di dunia pemasaran 2025

1. Kemunculan media baru

Fragmentasi media tradisional dan penetrasi digital yang meningkat akan mendorong adopsi Connected TV (CTV). Smart TV kini menjadi perangkat umum di rumah-rumah perkotaan, menjadikan CTV dan streaming TV sebagai saluran pemasaran yang signifikan.

Menurut laporan Kantar, meskipun TV siaran tetap dominan, 55 persen pemasar global berencana meningkatkan investasi di CTV.

"Dengan minat yang meningkat pada olahraga dan konten video, CTV akan menjadi media pilihan bagi banyak merek, terutama yang memiliki anggaran iklan terbatas," kata Abhishek.

2. Ekonomi kreator yang berkembang tidak merata

Ekosistem kreator akan mencerminkan struktur digital yang lebih luas. Beberapa kreator papan atas akan menguasai perhatian dan kemitraan merek, menciptakan kesenjangan signifikan dengan kreator kecil. Sementara itu, mikro-kreator masih akan berperan dalam kampanye niche yang ditargetkan secara spesifik.

3. Kenaikan pasar usia 50+

Pasar konsumen berusia di atas 50 tahun akan terus tumbuh, menjadikan segmen ini peluang besar untuk produk di sektor kesehatan, kecantikan, dan gaya hidup. Dengan daya beli yang tinggi, segmen ini diprediksi menjadi pendorong utama pertumbuhan, serta membuka peluang bagi merek baru yang fokus pada kelompok ini.

4. Agama dan spiritualitas sebagai tema utama

Perhelatan Kumbh Mela yang dimulai pada awal 2025 akan memberikan sorotan lebih pada agama dan spiritualitas dalam pemasaran. Strategi yang menggali nilai emosional dan budaya ini akan sangat resonan dengan audiens India.

5. Generative AI berkembang

Generative AI akan menyentuh hampir semua aspek pemasaran, mulai dari analisis data hingga pembuatan konten. Teknologi ini memungkinkan merek menciptakan konten berkualitas tinggi dengan cepat dan efisien, bahkan dengan anggaran terbatas.

6. Hiper-personalisasi dalam skala besar dan cepat

Personalisasi akan tetap menjadi prioritas di tahun 2025. AI yang menganalisis perilaku konsumen dalam jumlah besar akan memungkinkan pengalaman yang lebih relevan dan efisien. Contohnya adalah kampanye seperti Spotify Wrapped yang berhasil menciptakan antusiasme dan keterlibatan konsumen.

7. PR sebagai alat utama mendorong agenda organisasi

PR akan tetap menjadi alat kuat untuk merek, hal ini berkembang ke dua arah:

  • PR deceptive untuk viralitas: Mengaburkan batas antara publisitas positif dan negatif dengan kontroversi terencana, seperti kampanye peluncuran ponsel menggunakan insiden Ranbir Kapoor yang “sengaja” melempar ponsel.

  • PR otentik untuk koneksi: Menciptakan cerita emosional yang autentik, seperti aksi CEO Zomato yang ikut mengantar makanan, untuk memperkuat citra empati merek.

"Seiring berjalannya tahun 2025, para pemasar yang sukses adalah mereka yang tidak hanya beradaptasi dengan tren ini, tetapi juga mampu memprediksi gelombang perubahan berikutnya. Dalam lanskap yang dinamis, tetap relevan berarti tetap berada di depan," ujarnya.

Magazine

SEE MORE>
Change the World 2024
Edisi Desember 2024
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024
The Big Bet
Edisi Mei 2024

Most Popular

Cara Memaksimalkan Diskon PLN 50% Token Listrik Semua Daya
8 Perusahaan Siap IPO Januari 2025, Intip Harga Sahamnya
10 Perusahaan Teknologi Terbesar Dunia, Apa Saja?
11 Brand Indonesia yang Sering Dikira dari Luar Negeri
Cara Pinjam Uang di DANA Premium, Alternatif Dana Cepat!
Inflasi 2024 Terendah Sepanjang Sejarah, Ini Penyebabnya