Kompak Turun, Ini Harga BBM Pertamina, Shell, BP-AKR dan Vivo

Ada beberapa faktor yang memengaruhi harga bahan bakar.

Kompak Turun, Ini Harga BBM Pertamina, Shell, BP-AKR dan Vivo
Ilustrasi : petugas SPBU Pertamina sedang mengisi BBM. Dok. Pertamina
Follow Fortune Indonesia untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News

Jakarta, FORTUNE -  Langkah SPBU PT Pertamina (Persero) menurunkan harga Bahan Bakar minyak (BBM) juga diikuti oleh Shell, BP-AKR dan Vivo untuk semua produknya. Penyesuaian harga berlaku per 1 Desember 2023 untuk produk bensin non-subsidi dengan nilai oktan 92 (RON 92) ke atas dan produk diesel.

Ada sejumlah faktor yang berpengaruh pada penyesuaian harga, dan salah satunya adalah mengikuti tren harga minyak dunia dan nilai tukar rupiah.

Penyesuaian harga BBM bulanan mengacu pada Keputusan Menteri ESDM No.245/2022 sebagai perubahan atas Kepmen No.62/2020 tentang Formula Harga Dasar dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum.

Dilansir oleh masing-masing laman resmi penjual bahan bakar ini, berikut daftar harga BBM di SPBU Pertamina, Shell, BP, dan Vivo yang telah terkoreksi itu:

SPBU Pertamina

  • Solar subsidi: Rp6.800 per liter
  • Pertalite: Rp10.000 per liter
  • Pertamax: Rp13.350 per liter (sebelumnya Rp13.400 per liter)
  • Pertamax Turbo: Rp15.350 per liter (sebelumnya Rp15.500 per liter)
  • Pertamax Green 95: Rp14.900 per liter (sebelumnya Rp15.000 per liter)
  • Dexlite: Rp15.550 per liter (sebelumnya Rp16.950 per liter)
  • Pertamina Dex: Rp16.200 per liter (sebelumnya Rp17.750 per liter)

SPBU Shell

Logo SPBU Shell. Shutterstock/Willy Barton
  • Shell Super: Rp13.990 per liter (sebelumnya Rp14.360 per liter)
  • Shell V-Power: Rp15.140 per liter (sebelumnya Rp15.270 per liter)
  • Shell V-Power Diesel:Rp16.330 per liter (sebelumnya Rp17.780 per liter)
  • Shell V-power Nitro+: Rp15.480 per liter (sebelumnya Rp15.590 per liter)

SPBU BP -AKR

  • BP 92: Rp13.950 per liter (sebelumnya Rp14.360 per liter)
  • BP Ultimate: Rp15.140 per liter (sebelumnya Rp15.270 per liter)
  • BP Diesel:   Rp15.665 per liter (sebelumnya Rp16.980 per liter)  

SPBU Vivo

Ilustrasi : SPBU Vivo di Jakarta. (Shutterstock)
  • Revvo 90: Rp12.200 per liter (tetap)
  • Revvo 92: Rp13.900 per liter (sebelumnya Rp14.100 per liter)
  • Revvo 95: Rp14.900 per liter (sebelumnya Rp15.100 per liter)


 

Magazine

SEE MORE>
The Art of M&A
Edisi November 2024
Businessperson of the Year 2024
Edisi Oktober 2024
Turning Headwinds Into Tailwinds
Edisi September 2024
Indonesia's Biggest Companies
Edisi Agustus 2024
Human-AI Collaboration
Edisi Juli 2024
The Local Champions
Edisi Juni 2024
The Big Bet
Edisi Mei 2024
Chronicle of Greatness
Edisi April 2024

IDN Channels

Most Popular

Harga Saham Bank Rakyat Indonesia (BBRI) Hari Ini, 21 November 2024
Siapa Pemilik Grab? Perusahaan Jasa Transportasi Terbesar
Terima Tawaran US$100 Juta Apple, Kemenperin Tetap Tagih Rp300 Miliar
Harga Saham GoTo Group (GOTO) Hari Ini, 21 November 2024
Tolak Wacana PPN 12 Persen, Indef Usulkan Alternatif yang Lebih Adil
Harga Saham GoTo Group (GOTO) Hari Ini, 22 November 2024